Suara.com - Medina Zein mengungkap Zaskia Sungkar sempat menghubungi dirinya di luar kasus penggelapan uang yang diduga dilakukan suaminya, Irwansyah.
Menurut Medina Zein, Zaskia menghubunginya setelah dia memposting terkena sakit Bipolar.
"Jadi dia sempet WhatsApp aku sih di luar kasus ini. Kan aku sempet posting, kan aku sempet sharing sama followers aku kalau aku terkena BPD (bipolar disorder) kan," ujar Medina Zein, saat dihubungi Senin (23/12/2019).
"Terus dia kayak WhatsApp aku, 'Di luar permasalahan ini, aku sama Irwan prihatin dan bla bla bla'. Terus kayak dia ngasih doa gitu segala macem gitu," sambungnya lagi.
Saat itu, Medina Zein mengatakan kalau Zaskia Sungkar yang mengirimi WhatsApp lebih dulu. Dari situlah hubungan mereka kembali membaik.
"Yakan kalau orang niat baik masa aku bales nggak baik. Jadi dia yang menghubungi aku duluan sih," kata Medina Zein.
Sebelumnya, Medina Zein sempat mengaku mengidap penyakit bipolar di Instagram. Gara-gara itu, dia mendapat dukungan moril dari para warganet.
"Aku sudah share di Instagram. Aku kena BPD sama bipolar tipe 2, sama kayak Caca (Marshanda)," tutur Medina Zein.
Baca Juga: Medina Zein - Zaskia Sungkar Baikan, Kasus Penggelapan Rp 2 M Tetap Jalan
Walau sudah terlihat berbaikan Medina memastikan laporannya terhadap Irwansyah tetap berjalan.
"Kalau proses kepolisian masih berjalan. Itu kan urusan perusahaan. Kalau pertemanan ya aku sebenarnya sama dia (Zaskia Sungkar) nggak ada masalah apa-apa," ujar Medina Zein.
Berita Terkait
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
Deretan Artis yang Diprediksi Melahirkan pada 2026, Momen Penuh Kebahagiaan
-
Bocoran Zaskia Sungkar: 3 Produk Wajib Ada untuk Kulit Newborn, Apa Saja?
-
Zaskia Sungkar Akhirnya Umumkan Jenis Kelamin Sang Anak: Its a Boy!
-
Zaskia Sungkar Bagikan Perkembangan Kehamilan di Trimester Kedua, Bayi Seukuran Nanas
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Ucapan Jadi Kenyataan, Eva Manurung Pernah Sumpahi Virgoun dan Inara Rusli Cerai
-
Eva Manurung Akui Pacaran dengan Brondong Hanya Settingan, Demi Pasang Badan untuk Virgoun
-
Roby Tremonti Desak Aurelie Moeremans Bongkar Identitas Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Alasan Aurelie Moeremans Tulis Broken Strings, Berdamai dengan Masa Lalu yang Pahit
-
Ciri-Ciri Pelaku Grooming Menurut Psikolog, Dikaitkan dengan Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Sindiran Telak Inayah Wahid ke Kiky Saputri di Acara Lapor Pak! Bikin Tak Berkutik
-
Aurelie Moeremans Jelaskan Status Liber Pernikahannya dengan Roby Tremonti
-
Bantah Teror Hesti Purwadinata, Roby Tremonti Siap Lapor Polisi Jika Tak Ada Klarifikasi
-
LMKN Salurkan Rp151,8 Miliar Royalti ke Musisi, Puluhan Miliar Rupiah Masih Tak Bertuan
-
Roby Tremonti Bicara Soal Surat Pembatalan Nikah dengan Aurelie Moeremans, Dipaksa Ngaku KDRT