Suara.com - Film Parasite mencatat sejarah baru di industri perfilm-an Korea Selatan. Film arahan sutradara Bong Joon Ho ini berhasil masuk enam kategori sekaligus dalam ajang penghargaan Academy Awards 2020 alias Oscar 2020.
Film yang dibintangi oleh Song Kang Ho cs ini dinominasikan untuk kategori Best Picture, Directing, Film Editing, International Feature Film, Production Design, dan Original Screenplay.
Menanggapi itu, Bong Joon Ho mengaku sangat bangga. Dia senang Parasite bisa dinikmati banyak orang.
"Itu sangat tidak biasa sebuah film bisa gampang melintasi benua dan mengakses audiens yang berbeda. Tapi faktanya film berbahasa Korea ini dinominasikan untuk Oscar," ujar Bong Joon Ho sebagaimana dilansir Deadline pada Selasa (14/1/2020).
Selanjutnya, dia mengatakan tidak pernah membayangkan Parasite bisa masuk nominasi Oscar 2020.
"Ketika saya membuat film ini, saya tidak bermaksud atau bertujuan untuk hal-hal ini terjadi. Segala sesuatu yang terjadi dari Festival Cannes hingga sekarang, niat kami adalah untuk benar-benar membuat karya yang bagus. Ini sangat jarang untuk Asia dan Korea untuk film yang dinominasikan dalam kategori seperti Film Terbaik dan Sutradara Terbaik," tutur Bong Joon Ho.
"Kami tidak pernah mengharapkan semua ini. Dan saya pikir semua ini berkat semangat murni yang dimiliki semua aktor dan kru hebat kami dalam membuat film berkualitas tinggi," sambungnya lagi.
Seperti diketahui, untuk kategori Best Picture, Parasite bersaing dengan Joker, 1917, Marriage Story, Ford V Ferrari, Jojo Rabbit, The Irishman hingga One Upon A Time.. in Hollywood.
Film Parasite mengangkat kisah kesenjangan sosial antara orang kaya dan miskin di Korea Selatan. Filmnya sendiri dikemas dengan alur cerita yang tidak mudah ditebak oleh para penonton.
Berita Terkait
-
6 Film Asia Terbaik Abad 21, Parasite Tak Terkalahkan!
-
Review Film Mickey 17, Reuni Bong Joon Ho dan Robert Pattinson yang Memikat
-
5 Tahun Usai Menangkan Oscar, Film Parasite Tayang Lagi di Bioskop IMAX
-
Aktor Parasite, Lee Sun-Kyun Ditemukan Tewas Bunuh Diri di dalam Mobil
-
Profil Lee Sun Kyun, Bintang Film Parasite yang Meninggal usai Terseret Dugaan Kasus Narkoba
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Rekomendasi Film Indonesia Adaptasi Korea, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?
-
Sony Dikabarkan Siap Garap Film Labubu, Viral Usai Dipopulerkan Lisa BLACKPINK
-
Baim Wong Siapkan Proyek Film 'Avengers', Gaet Reza Rahadian Hingga Christine Hakim
-
Raisa Bongkar Makna Personal di Balik Lagu 'Semua di Sini'
-
Tora Sudiro Beri Pesan 'Nakal' Buat Boiyen di Hari Pernikahan: Jangan Lupa Gosok Gigi Sebelum Ciuman
-
Podcast Hunt 2025 Berakhir Sukses, Podcast Badan Besar Didapuk Jadi Juara
-
Ruben Onsu Keberatan Sarwendah Ajak Anak Live Malam-Malam, Dibandingkan dengan Putra Raffi Ahmad
-
Siap Lapor Polisi, Pihak Habib Bahar Bin Smith Beberkan Bukti Nafkahi Helwa Bachmid
-
Mau Nikah Seperti Boiyen, Rafael Tan Sampai Minta Diinjak Jempol Kakinya
-
Cerita dr Gia Soal Rahim Copot Tak Dipercayai Rekan Sejawat, Saksi Hidup Akhirnya Muncul