Suara.com - Melly Goeslaw dan Indro Warkop didaulat menjadi Duta Gerakan Nasional Indonesia Peduli Kanker Paru dalam rangka memperingati Hari Kanker Sedunia 2020.
Ditinggalkan orang-orang tercinta karena penyakit kanker, Melly Goeslaw mulai menyadari betapa pentingnya menjaga kesehatan. Dia berharap dapat menjadi contoh agar tak ada lagi yang menderita penyakit mematikan itu.
"Saya hidup sama keluarga yang kanker. Adik, kakak, ayah saya meninggal karena kanker. Teman-teman dekat saya juga kanker, terakhir Ria Irawan. Saya lihat banyak sekali keindahan yang Allah berikan, jadi kita sia-sia kan jika kita tidak pandai mengelola hidup kita," kata Melly Goeslaw dikawasan Jakarta Pusat, Selasa (11/2/2020).
Ditambah lagi lingkungan sekitarnya yang identik dengan rokok. Melly Goeslaw ingin mengubah stigma teman-temannya untuk menerapkan hidup sehat dan peduli terhadap diri sendiri.
"Sampai saat ini jujur kalau musisi hampir 90 persen merokok. Karena kegiatan yang paling menyenangkan dalam proses berkarya musik di studio itu kayaknya kurang kalau enggak sambil ngerokok. Saat diajak jadi duta ini saya ingin memberikan cerita atau contoh ke temen saya," ujar istri Anto Hoed ini.
Bahkan pelantun lagu "Denting" ini sudah sejak lama berhenti merokok untuk mencegah penyakit kanker. Dia ingin menghabiskan masa tua melihat anak-anaknya menikah kelak.
"Kalau saya empat batang sehari. Sama perokok juga tapi akhirnya saya memutuskan untuk berhenti. Karena saya ingin melakukan sesuatu yang lebih banyak di hidup ini. Dan banyak anugerah yang diberi ke saya, talenta, anak yang lucu, dan suami. Saya pengin sekali bersama mereka sepanjang hidup saya," tutur Melly Goeslaw.
Baca Juga: Lagu Melly Goeslaw Dipakai TikTok Artis Bollywood
Berita Terkait
-
Atap Asbes Bisa Picu Kanker, Ini 5 Alternatif Lain yang Lebih Aman dan Awet
-
Vape Bukan Alternatif Aman: Ahli Ungkap Risiko Tersembunyi yang Mengintai Paru-Paru Anda
-
Kisah Pasien Kanker Payudara Menyebar ke Tulang, Pilih Berobat Alternatif Dibanding Kemoterapi
-
Pengobatan Kanker dengan Teknologi Nuklir, Benarkah Lebih Aman dari Kemoterapi?
-
BPOM Larang 2 Produk Pinkflash Mengandung Pewarna K10 dan Acid Orange, Ini Bahayanya untuk Kesehatan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Kemenangan Lagu Barasuara di FFI 2025 Tuai Kontroversi, Dinilai Bukan Original Soundtrack Film
-
Selamat! Fatima Bosch Juara Miss Universe 2025, Momen Bersejarah untuk Meksiko
-
Baim Wong Raih Penghargaan LEPRID atas Dedikasi di Dunia Perfilman
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan atas Tuntutan Rp24,5 Miliar oleh Keenan Nasution
-
Kembali Raih Piala Citra, Pidato Kemenangan Sheila Dara di FFI 2025 Bikin Vidi Aldiano Menangis
-
Bongkar Malam Pertama Saat Honeymoon, Sifat Asli Suami Boiyen Bikin Kaget: Gue Kira Kalem
-
Raih Piala Citra Pertamanya sebagai Penulis Skenario, Reza Rahadian Bicara Nasib Karier Aktor
-
Akui Bingung, Ringgo Agus Rahman Sempat Merasa Tak Layak Menang Pemeran Utama Pria Terbaik FFI 2025
-
Soleh Solihun Mendadak Layangkan Kritik Terbuka ke Pramono Anung, Ada Apa?
-
Live Bareng Asnawi, Pratama Arhan Salting Disebut Duda