Suara.com - Artis Vitalia Sesha mengaku menyesal telah menggunakan narkotika jenis sabu, ekstasi, dan happy five. Bahkan matanya berkaca-kaca meminta maaf kepada keluarga besarnya dan masyarakat Indonesia.
"Untuk semuanya terutama kepada keluarga saya, saya memohon maaf yang sebesar-besarnya. Dan kepada seluruh masyarakat saya mohon maaf sebesar-besarnya dan saya berjanji tidak akan lagi menggunakannya," kata Vitalia Sesha saat jumpa press, di Polres Jakarta Barat, Jumat (28/2/2020).
Dia pun menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak mengikuti jejaknya menggunakan narkotika.
"Dan kepada masyarakat saya menghimbau keras, untuk menjauhkan narkoba," sambungnya.
Selain itu di tempat yang sama, Kombes. Pol. Yulius Audie Sonny Latuheru, atau Audie Latuheru mengaku RH, yang diduga sebagai penyuplai narkotika kepada Vitalia Sesha dan kekasihnya AW sudah ditangkap.
"Kami menangkap saudara RH usia 32 tahun, ini adalah sebagai sumber dari pil ekstasi dan happy five yang dikonsumsi saudara VS," jelas Audie Latuheru.
Setelah dilakukan pengembangan, Unit 2 Polres Jakarta Barat kembali menemukan beberapa barang bukti di apartemen saudara RH berupa 10 butir pil ekstasi dan 11 lempeng pil Happy Five yang total perbutirnya mencapai 110 butir.
Sampai saat ini pihak berwajib masih terus melakukan pengembangan dan mengejar Bandar yang telah memberikan barang kepada RH.
Baca Juga: Janji Vitalia Sesha Usai Ditangkap Polisi Terkait Kasus Narkoba
"Sekarang kita sedang melakukan pengembangan. Kemungkinan orang-orang di atas RH ini yang mungkin memiliki barang yang lebih banyak lagi," tuturnya.
Seperti diketahui Vitalia Sesha dan kekasihnya inisial AW diamankan Unit 2 Polres Jakarta Barat karena narkotika. Mereka diamankan dengan barang bukti ekstasi dan Happy Five. Selain itu petugas juga menemukan sabu beserta alat isap dan happy five.
Kini model dewasa itu dan kekasihnya itu dijadikan tersangka dan dikenakan pasal 114 subsider 112 UU nomor 35 tahun 2009 dengan ancaman maksimal 5 tahun penjara.
Tag
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV