Suara.com - Komedian Denny Cagur langsung menghubungi Raffi Ahmad setelah dimarahi istrinya, Shanty gara-gara membeli mobil klasik berjenis Mini Cooper Moris seharga Rp 1 miliar.
"Pusing gue, pagi-pagi dibangunin (istri) awalnya mau berjemur, biasanya istri gue pagi-pagi berjemur. Terus dia lihat mobil di bawah terus bangunin gua marah-marah. Kenapa beli mobil itu nggak bilang-bilang," kata Denny Cagur melalui YouTube pribadinya, Denny Cagur TV yang diunggah belum lama ini.
"Sekarang gua mau nanya Raffi deh, gimana yaa?," sambung Denny Cagur seraya melakukan video call dengan Raffi Ahmad.
Beruntung suami Nagita Slavina itu langsung mengangkat. Barulah di situ, komedian 42 tahun itu memberi tahu kepada Raffi Ahmad, bahwa sang istri marah setelah melihat mobil klasik yang sempat ingin dibeli oleh Baim Wong itu.
"Bro bini gua (Shanty) ngamuk-ngamuk," kata Denny Cagur kepada Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad hanya bisa tertawa saat Denny Cagur menceritakan, bagaimana pertama kali respon Shanty melihat mobil yang dibeli Raffi Ahmad Rp 700 juta dari Andre Taulany.
"Terus dia (Shanty) lihat mobil, nanya ke Agus Cita, kan Agus Cita disitu jadi tentara keraton jagain mobil. Langsung (Shanty) naik ke atas bangunin gue tidur," tutur Denny Cagur.
"Ternyata dia marah sudah lama. Gue beli motor kecil, beli burung. Nah sekarang dia kesal gue beli mobil nggak ngomong sama dia," terang Denny Cagur.
Baca Juga: Denny Cagur Beli Mobil Klasik Raffi Ahmad Rp 1 M, Istri Istighfar
Raffi Ahmad pun langsung memberi masukan agar Shanty tidak marah lagi. Dia menyuruh Denny Cagur membeli tas kepunyaan Nagita Slavina alias Gigi.
"Gini, elo kalau mau nyenengin bini coba beli tas. Elo sogok dulu. Elo beli tas sama Gigi. Kemarin Andre Taulany beliin tas buat ibu sama mama mertuanya. Cewek sogok tas aja," saran Raffi Ahmad ke Denny Cagur.
Dalam video tersebut itu Raffi Ahmad juga menolak mobil tersebut bila ingin dikembalikan kepada dirinya. Dia takut Nagita Slavina marah.
"Nggak mau. Gigi udah ngamuk-ngamuk," tutur Raffi Ahmad.
Seperti diketahui Shanty, istri Denny Cagur marah setelah tahu mobil klasik Mini Cooper Moris, milik Raffi Ahmad yang dibeli dari Andre Taulany parkir di depan rumahnya.
Bahkan mata Shanty melotot dan istigfar saat tahu sang suami membeli mobil tersebut dengan harga Rp 1 milyar.
Berita Terkait
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
-
Rumah Diding Boneng yang Ambruk Mulai Dibangun, Pakai Duit Rp50 Juta dari Raffi Ahmad
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?