Suara.com - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menuliskan ucapan duka atas meninggalnya Glenn Fredly yang wafat pada Rabu (8/4/2020) malam.
Melalui postingan terbaru di Instagram, Jokowi mengunggah foto kebersamaannya tengah menyalami Glenn Fredly.
Sementara berada di samping mereka sederet musisi Tanah Air lainnya seperti Dwiki Dharmawan, Sheryl Sheinafia hingga pengamat musik, Adib Hidayat.
“Saya mendengar kabar duka ini semalam, seniman musik Glenn Fredly Deviano Latuihamallo telah meninggalkan kita untuk selamanya,” tulis sang Presiden, Kamis (9/4/2020).
Presiden Jokowi juga menuliskan sosok Glenn Fredly di matanya adalah musisi yang menginspirasi generasi muda. Khususnya mereka yang berkecimpung di dunia musik.
“Karena dedikasinya pada seni yang begitu luas dan dalam sebagai pencipta lagu, penyanyi, juga aktivis,” imbuh Jokowi.
Ia menambahkan, “Kepergian Glenn Fredly adalah kehilangan besar bagi dunia musik bangsa ini.”
Mewakili keluarga, Presiden Joko Widodo juga sekaligus mengucapkan belasungkawa yang sebesar-besarnya. Kepada keluarga besar dan pecinta musik Tanah Air.
Baca Juga: Larang Melayat, Pelepasan Jenazah Glenn Fredly Disiarkan Langsung Lewat IG
“Glenn Fredly telah berpulang, tapi karyanya akan tetap abadi dan kita nikmati,” tutur sang Presiden.
Glenn Fredly menghembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Setia Mitra, Cilandak, Jakarta Selatan pada 8 April 2020 pukul 18.47 WIB. Glenn Fredly meninggal dunia akibat menderita penyakit meningitis.
Saat ini jenazah pelantun Kasih Putih itu telah berada di Gereja Sumber Kasih, Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Untuk diadakan ibadah pelepasan sang musisi sekaligus penghormatan dari pihak keluarga dan kerabat.
Nantinya, jasad Glenn Fredly akan dikebumikan di TPU Taman Kusir, Jakarta Selatan. Pihak keluarga pun akan mengadakan prosesi pemakaman tertutup dan meminta pelayat untuk tidak menghadiri pemakaman.
Tag
Berita Terkait
-
Profil Damai Hari Lubis: Dulu Garang Tuding Ijazah Palsu, Kini 'Luluh' di Depan Jokowi?
-
Dua Tersangka Hoax Ijazah Palsu Temui Jokowi di Solo, Sinyal Kasus Akan Berakhir Damai?
-
Diserang Balik Isu Ijazah Palsu, Roy Suryo Laporkan 7 Pendukung Jokowi ke Polda Metro Jaya!
-
Dokter Tifa: Foto Muda Jokowi Cuma Mirip 1 Persen, 99 Persen Itu Orang Berbeda
-
Dokter Tifa Bongkar 6 Versi Ijazah Jokowi, Sebut Temuan Polda Blunder
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam