Suara.com - Presenter Billy Syahputra akhirnya menghubungi kakak-kakaknya mengenai rencana menjual rumah warisan almarhum Olga Syahputra. Hal itu terlihat dalam vlog 'Jual rumah alm Olga syahputra ke teman teman terdekat' yang diunggah di YouTube pada Senin (25/5/2020).
Di situ awalnya, host Pagi Pagi Happy ini menelpon kakak perempuannya yang bernama Reni.
"Ka kalau menurut lo nih, gue sih terserah balik lagi ke keluarga, kalau rumahnya Yoga mendingan dijual atau gimana? Soalnya direnov lagi maintencenya itu mahal kak. Terus bayar listriknya juga mahal. Tapi balik lagi ke lo rumbukin sama bapak mamah," kata Billy Syahputra.
"Yasudah kalau gitu mah ngomongnya ntar saja ada bapak, ada mamah. Nanti diomongin bareng-bareng gitu. Emang serem sih rumah Yoga yah?" tanya Reni.
"Dibilang serem sih nggak," jawab Billy Syahputra.
Kemudian, Reni mengaku kalau sedikit keberatan menjual rumah peninggalan almarhum Olga Syahputra.
"Pertama sih kalau menurut gue yah nggak tau sih ntar keputusannya gimana. Cuman sayang gitu maksudnya," tutur Reni.
"Soalnya ini udah lama juga. Terus catnya udah warna-warni, dimakanin rayap. Kayak nggak nyaman aja," jelas Billy Syahputra.
Baca Juga: Billy Syahputra Berniat Jual Rumah Olga Tapi Tanpa Izin Keluarga
Setelah berbincang, mereka mengakhiri panggilan telepon. Reni menyarankan mantan kekasih Hilda Vitria itu buat berbicara secara langsung dengan keluarga besar lebih dulu soal niatan jual rumah.
"Kakak Reni sih bilang kita harus rembukin dulu. Kata kakak Reni sih rumahnya serem, kalau kata gue sih nggak serem. Kalau rumah ada penunggu sih rumahnya adalah penunggu nggak apa," ucap Billy Syahputra.
Selanjutnya, lelaki 29 tahun ini juga menghubungi kakaknya yang lain. Berbeda dengan Reni, sang kakaknya kali ini justru setuju.
Dia juga memikirkan biaya renovasi yang tidak murah. Menurutnya ketimbang menghabiskan uang buat semacam itu akan lebih baik dijual saja.
Seperti diketahui, Billy Syahputra sengaja menjual rumah tersebut karena biaya perawatannya mahal. Meski sudah memasang banner kalau rumah tersebut dijual, dia tetap menunggu izin dari keluarga besarnya termasuk ayah dan ibunya.
Berita Terkait
-
Mak Vera Tunjukkan Foto Terakhir Olga Syahputra, Raffi Ahmad Terkejut: Ya Allah...
-
Anwar BAB Kasih Bocoran Wajah Anak Billy Syahputra, Mirip Olga Syahputra?
-
Anwar BAB Ungkap Wajah Anak Billy Syahputra: Matanya Abu-Abu, Hidungnya Bule Banget
-
Billy Syahputra Akui Rindu Anak Setiap Hari, Dulu Sempat Anggap Mitos
-
Sebelum dengan Kenny Austin, Amanda Manopo Pernah Menikah? Begini Faktanya
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?