Suara.com - Artis Luna Maya tak menampik pernyataan Prilly Latuconsina yang menyebutnya ingin hijrah. Kekinian dia memang sedang mendalami ilmu agama.
Bermula dari rasa penasaran Prilly Latuconsina mengenai kabar yang beredar bahwa Luna Maya berencana hijrah. Dia kemudian mengkonfirmasi kepada mantan kekasih Ariel NOAH itu.
"Gosip apa fakta kak Luna mau hijrah?" kata Prilly Latuconsina di channel YouTubenya, dikutip Senin (3/8/2020).
"Ini pilihannya cuma dua ya gosip apa fakta hehe. Ya doain aja, bukan sebenarnya kayak tahun ini aku mau hijrah, tapi aku lagi mau belajar," jawab Luna Maya.
Bagi Luna Maya, hijrah bukan sesuatu yang dapat diputuskan dengan mudah.
"Maksudnya itu kan bukan sesuatu yang main-main lho, atau cuma sekedar menyenangkan karena sebagian penduduk Indonesia beragama islam jadi sudah saat yang tepat berhijrah," ungkapnya.
Menurutnya, keinginan hijrah datang dari keyakinan hati seseorang tanpa paksaan. Beberapa orang mendapatkan hidayah yang berbeda-beda.
"Ini kan journey orang beda-beda ya, ada yang mungkin menemukan hidayah di akhir hayatnya, ada yang benar-benar menemukan hidayah di saat dia masih muda banget gitu," imbuhnya.
Baca Juga: Luna Maya Masih Kepoin Ariel NOAH?
Bintang film The Doll 2 ini mengatakan, dia pribadi menganggap hijrah sebagai sesuatu yang serius. Dia mau berhijrah jika hatinya sudah benar-benar siap.
"Dan menurut aku itu sesuatu hal yang jujur yang harus kita akuin dalam diri kita, kalau kita siap ya sudah siap. Kalau enggak jangan dulu deh gitu, takutnya malah nanti tutup buka. Atau misalkan sudah itu tapi masih setengah-setengah ya ngapain," terangnya.
Jika hatinya belum tergerak untuk hijarah, Luna Maya masih bisa melakukan hal-hal baik lainnya sembari menunggu hidayah.
"Kita lihat aja berjalan dengan proses, kalau memang meant to be akan terjadi, kalau nggak juga bukan lantas kita menjadi manusia yang nggak baik juga kan. Ibaratnya masih banyak hal kebaikan yang masih bisa kita lakukan, jadi will see, insya Allah," tutur Luna Maya menandaskan.
Berita Terkait
-
Baim Wong Diduga Oplas di Korea, Langsung Kena Semprot Luna Maya: Jangan Aneh-Aneh Deh!
-
Prilly Jalani Hari Santai usai Open To Work, Menuai Komentar Kocak Netizen
-
Rutinitas Baru Prilly Usai Putuskan Open To Work, Jauh dari Dunia Keartisan
-
Cara Menghapus 'Open to Work', Fitur LinkedIn yang Dipakai Prilly Latuconsina
-
4 Ide Outfit Blazer ala Prilly Latuconsina, Tampil Rapi Tanpa Terlihat Kaku
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Ramai Spekulasi soal Kematian Lula Lahfah, Bunga Zainal Semprot Netizen: Enggak Ada Empati
-
Promo Buy 1 Get 1 Free Tiket Film Tolong Saya! (Dowajuseyo) di m.tix, Buruan Cek Sebelum Hangus
-
Baim Wong Diduga Oplas di Korea, Langsung Kena Semprot Luna Maya: Jangan Aneh-Aneh Deh!
-
Nabilla Aprillya Mantan Atta Halilintar Babak Belur, Diancam Dihabisi Nyawanya
-
Tragis, Guru SMP di Luwu Utara Babak Belur Dihajar Siswa Usai Tegur Aksi Bolos
-
Haykal Kamil Dipalak di Kendari, Pelakunya Nekat Banget
-
Musisi Legendaris Ryan Kyoto Tutup Usia
-
Sambil Menahan Tangis, Chiki Fawzi Umumkan Dicopot Mendadak Sebagai Petugas Haji
-
Fitnah Berujung Berkah, Penjual Es Gabus yang Dianiaya Aparat Kini Dihadiahi Motor dan Sembako
-
Hotman Paris Pasang Badan, Siap Kirim 10 Pengacara Bela Penjual Es Gabus yang Dianiaya Aparat