Suara.com - Kabar bahagia datang dari penyanyi Momo Geisha. Dia baru saja mengumumkan kalau sedang hamil anak kedua.
Hal itu terlihat dalam unggahan terbarunya di Instagram pada Kamis (6/8/2020). Di situ, dia membagikan foto anak pertamanya Gabriella Aurora Samudra dengan test pack bergaris dua.
Tidak cuma itu, Momo Geisha juga memposting video singkat ketika menjalani USG (Ultrasonography).
"Hi kakak Briell :) Aku berdoa untuk anak ini, dan TUHAN telah memberikan kepadaku apa yang aku minta kepadanya, maka sekarang aku berikan dia kepada TUHAN, sebab seluruh hidupnya akan diberikan kepada TUHAN." (1 Samuel 1: 27-28)," tulis Momo Geisha sebagai caption.
Selanjutnya, istri Nicola Reza Samudra ini berjanji akan berbicara lebih detail mengenai kehamilannya dalam vlog terbaru yang akan diunggah di akun YouTube pribadinya.
"Saya bagikan video kebahagiaan kami di YouTube," sambungnya.
Tak menunggu lama, postingan pelantun Lumpuhkanlah Ingatanku ini langsung banjir komentar dari rekan selebritis maupun netizen. Mereka beramai-ramai mengucapkan selamat.
"Congrats Momo," kata @cathysharon di kolom komentar.
"Aaaah congrats ka Moo. Sehat-sehat yah sistur," imbuh @ariencathrine.
Baca Juga: Ketahuan Mencuri, Momo Geisha Pecat ART
"Congrats!!!!!! So happy for you," timpal @silviasiantar.
"Congrats kaliannnn. Nambah lagi personil keluarga Samudra," tambah @jenniferarnelita.
"Akhirnya dipublikasi yah sissss," ujar @elvirawidjojo.
"Merindingggg bahagiaaaa," tutur @dysdiandra.
Sekadar mengingatkan, pemilik nama asli Narova Morina Sinaga ini dipersunting Nicola Reza Samudra pada 8 April 2017. Semenjak menikah, dia memutuskan tinggal di Malang, Jawa Timur.
Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai anak pertama yang diberinama Gabriella Aurora Samudra pada 28 Februari 2019.
Berita Terkait
-
Ibu Momo eks Geisha Meninggal Dunia: Patah Hatiku Ya Tuhan
-
Momo Geisha Minta Maaf Bawakan Lagunya, Ariel NOAH Santai: Bawain Aja Tapi Harus Bagus
-
5 Potret Lies Samudra Mertua Momo Geisha yang Selalu Awet Muda, Tas Branded Tak Pernah Ketinggalan!
-
Tinggal di Istana Mewah Rp60 Miliar, Intip Piring Branded Momo Geisha yang Harganya Fantastis
-
Punya Chef Pribadi, Mewahnya Jamuan Makan Momo Geisha Saat Raffi Ahmad Bertamu Bikin Ketar-ketir
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Drama Masih Berlanjut, Ari Lasso Desak Dearly Joshua Hapus Foto di Bali: Saya yang Bayar!
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami