Suara.com - Reggy Lawalata bikin pengakuan mengejutkan bahwa putra, Oscar Lawalata kini menjadi seorang perempuan.
Kecenderungan perubahan gender itu sebenarnya disadari ibu dua anak ini sejak si sulung duduk di bangku SMP.
Sikap Oscar Lawalata disebut perlahan berubah menjadi feminin. Terlihat dari kegemarannya mendengar musik klasik dan lilin aromaterapi di kamarnya.
"Aku pikir dia agamanya sesat ada lilin-lilin itu. Tapi ya, karena dia memang feminin," kata Reggy Lawalata berkisah, dalam channel YouTube The Lawalata's, dikutip Kamis (13/8/2020).
Reggy Lawalata bukannya tidak memperkenalkan aktivitas anak laki-laki pada Oscar Lawalata. Namun hal itu belum cukup memengaruhinya.
"Ya, saya suruh dia karate, kadang suruh ikut basket kayak Mario, jadi model Aneka. Saya arahkan saat itu," ungkapnya.
Pertanyaan besar lantas muncul, apa yang membuat Oscar Lawalata menjadi feminin. Berbeda dengan si bungsu Mario Lawalata dan kebanyakan anak laki-laki pada umumnya.
"Dibesarinnya sama (seperti Mario), teman main sama, saudara sama, makan sama, kasih sayang sama. Saya berpikir, ini anak kenapa?" kata aktris 60 tahun ini.
"Mungkin karena perceraian," ujar Reggy Lawalata menduga saat itu.
Baca Juga: Oscar Lawalata Mantap Jadi Perempuan, Simak Deretan Gaya Femininnya
Tapi saat ia melihat orang lain dengan keluarga rukun, tak menutup kemungkinan ada anggotanya yang juga bernasib seperti Oscar Lawalata.
"Mulai saya berpikir lagi. Oh ya, bukan perceraian," tutur bintang film Ruang ini.
Reggy Lawalata akhirnya menerima perubahan gender Oscar Lawalata. Dia pun tidak ingin menghakimi keputusan sang putra yang ingin menjadi perempuan.
"Orang-orang mungkin melihatnya sebagai kekurangan, tapi tidak dengan saya. Bisa saja ini adalah kelebihan, dengan karya buktinya," ucapnya.
Bukti itu adalah saat Oscar Lawalata menjadi salah satu desainer papan atas di Tanah Air. Kakak dari aktor Mario Lawalata ini juga kerap mengangkat budaya Indonesia dalam karyanya.
Berita Terkait
-
Mario Lawalata Tampil Bak Perempuan Saat Olahraga, Netizen: Ketularan Oscar Lawalata?
-
Oscar Lawalata yang Transpuan Masuk Nominasi Pemeran Utama Perempuan Terbaik di FFI 2023, Begini Kata Reza Rahadian
-
Profil Oscar Lawalata, Kini Berganti Nama jadi Asha Smara Darra dan Resmi Bergender Perempuan
-
Asha Smara Darra Ungkap Banyak Pria Straight Tertarik Dengan Transpuan, Kenapa Begitu?
-
Oscar Lawalata Ungkap Banyak Pria Normal Tertarik dengan Transgender
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat