Suara.com - Momen kebersamaan Zaskia Gotik dengan mantan istri suaminya, Imel Putri Cahyati tengah menjadi sorotan. Keduanya terlihat sangat akur.
Kejadian itu terjadi saat Zaskia Gotik menghadiri perayaan ulang tahun anak sambungnya, Aqila Ramadhani pada Selasa (25/8/2020).
Dalam unggahan terbarunya di Instagram, Zaskia Gotik membagikan foto-foto kebersamaannya itu. Setidaknya ada empat foto yang diunggah.
Potret pertama dan kedua menampilkan Zaskia Gotik bareng suaminya, Sirajuddin Mahmud serta Aqila Ramadhani. Lalu potret ketiga Imel Putri Cahyati ikut bergabung.
Sedangkan di foto terakhir, hanya ada Zaskia Gotik, Imel Putri Cahyati dan Aqila Ramdhani.
Lewat caption foto, pelantun Bang Jono ini mendoakan agar putri sambungnya itu selalu menjadi kebanggaan keluarga.
"Happy birthday sayangku Aqila. So grateful you came into our lives," tulis Zaskia Gotik.
"Semoga Qila sehat terus, semakin pintar, jadi anak yang shaleha dan selalu jadi kebanggaan mami, papà, aunty dan semua," sambungnya lagi.
Postingan itu langsung dikomentari oleh Imel Putri Cahyati. Dia berterima kasih lantaran Zaskia Gotik sudah mau datang di acara tersebut.
Baca Juga: Unggah Foto di Rumah Sakit, Begini Kondisi Terkini Zaskia Gotik
"Aamiin Yra , makasih aunty," tuturnya.
Tidak menunggu lama, potret akur Zaskia Gotik bareng Imel Putri Cahyati pun langsung menuai beragam komentar dari para netizen.
"Seneng banget lihatnya," ujar @anisa_bahar_new.
"Aduh teduh lihatnya semoga keluarganya sakinah dan berkah aamiin," imbuh @pakrakmin.
"Lha wajahnya kak imel ama neng Gotik mirip..11 12," timpal @chotijahsharma.
"Muka mirip kaya adek," tambah @baiti_94.
Tag
Berita Terkait
-
Wajah dan Rambut Anak Ketiga Zaskia Gotik Curi Perhatian Saat Akikah: Gantengnya Pangeran!
-
Zaskia Gotik Sempat Berniat Program Anak Cowok Seminggu Sebelum Hamil ke-3, Kini Mimpinya Terwujud
-
Anak Ketiga Zaskia Gotik Dinamai Pangeran Aflah Zaidan, Ini Artinya
-
Pulang dari RS, Momen Zaskia Gotik Gendong Anak Seorang Diri Diomongin
-
Zaskia Gotik Tinggalkan Rumah Sakit Usai Melahirkan Anak Ketiga: Perjuangan Luar Biasa
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta