Suara.com - Presenter Gilang Dirga mendadak diserang penggemar Rizky Billar. Dia mengatakan mendapat banyak direct message (DM) Instagram yang berisi komentar negatif.
Alasannya karena ia menirukan (impersonate) laki-laki yang digosipkan berpacaran dengan Lesty Kejora itu.
Gilang Dirga pun sempat mengunggah hujatan-hujatan itu di Instagram Storiesnya.
"Ya jadi di salah satu TV gue menjadi dia (Rizky Billar), banyak yang nggak suka gue jadi Billar ya sudah. Kebanyakan fans mereka," kata Gilang Dirga di kawasan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (3/9/2020).
Padahal suami Adiezty Fersa ini merasa tidak menjelekkan atau menghina Rizky Billar. Justru, dia berusaha mengimpersonasi semirip mungkin meski pada akhirnya tak bisa sama.
"Gua berusaha untuk ngasih tau dengan cara gua sendiri bahwa apa yang gua lakukan itu adalah bukan untuk ngata-ngatain. Dan impersonate yang gua lakukan itu harus diperhatikan secara betul-betul," beber Gilang Dirga.
"Jadi memang mirip atau nggak. Kalau gua cuma sekedar ngejelekkin mah gampang itu. Lagipula kan gua sudah melakukan itu dari beberapa tahun yang lalu, bukan baru baru ini," sambungnya.
Gilang Dirga pun mengungkap alasannya memposting dan membalas DM nyinyir fans Rizky Billar di Instagram. Dia mengaku cuma sekadar iseng belaka.
"Iya itu kebetulan gue lagi iseng, lagi nggak ada kerjaan juga, gue mencoba menjelaskan ternyata nggak masuk di dia," terangnya.
Baca Juga: Gilang Dirga Blak-blakan Mau Ikut Casting di Hollywood
"Ya udah gue mencoba untuk masuk di ranah dia aja, ruang pemikiran yang dia bisa mengerti aja," imbuhnya.
Meski mendapat hujatan dari penggemar Rizky Billar, laki-laki 31 tahun ini tak gentar. Dia memanggapi santai hujatan tersebut.
"Menurut gue nggak. Ya biasa aja lah mereka kan cuma mengidolakan, menurut gue. Tapi harus diedukasi," ucap Gilang Dirga.
Bukan tanpa alasan, Gilang Dirga merasa hujatan itu bisa saja membuat dirinya mendapat lebih banyak pahala.
"Intinya adalah gimana kalau hidup di dunia ini banyakin ngumpulin pahala lah tapi kalau bagi pahala ke kita juga boleh," tambahnya lagi.
Sekadar diketahui, ini bukan kali perdana Gilang Dirga melakukan impersonate. Dia boleh dibilang cukup sering menirukan gaya orang lain.
Berita Terkait
-
Ikhlas Melepas Ayah, Gilang Dirga Sambut Tahun 2026 dalam Suasana Duka
-
Biarkan Lesti Kejora Gendong Anak saat Hamil Besar, Rizky Billar Klarifikasi
-
Gilang Dirga Tak Kuasa Menahan Air Mata Mengenang Sosok Almarhum Ayahnya
-
Sahabat Solidaritas: Detik-Detik Irfan Hakim Beri Pelukan Erat untuk Gilang Dirga yang Berduka
-
Hanya Beda Satu Menit, Gilang Dirga Ceritakan Detik-Detik Sang Ayah Meninggal Dunia
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
The Ambush (Al Kameen): Ketegangan Brutal di Lembah Yaman, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Number One: Saat Masakan Ibu Jadi Hitung Mundur Kematian
-
Sinopsis Film Sebelum Dijemput Nenek, Cerita Mitos Berbalut Komedi