Suara.com - Penyanyi Raisa harus menelan pil pahit lantaran konser perayaan 10 tahun berkarya batal digelar November ini. Konser bertajuk 'Raisa Live In Concert Stadion Utama Gelora Bung Karno' itu harus dibatalkan karena kasus positif Covid-19 belum juga mereda.
"Kami telah menerima surat pemberitahuan dari Pemprov DKI Jakarta terkait Raisa Live in Concert Stadion Utama Gelora Bung Karno 2020. Untuk tahun ini belum bisa dilaksanakan dan terpaksa ditunda sampai waktu yang belum bisa ditentukan," kata CEO Juni Concert, Bimo, dalam jumpa pers virtual, Selasa (8/9/2020).
Raisa pun pasrah mengenai pembatalan ini. Si pelantun You ini paham betul situasi dan kondisi saat ini tak memungkinkan diadakannya konser.
"Saya percaya ini yang terbaik untuk kita semua mengingat adanya pandemi covid-19 dan angka kasusnya masih naik terus dan kesehatan itu menjadi concern utama kita," ujar Raisa.
Raisa mengaku tak ingin mencelakakan penggemarnya juga siapapun yang terlibat dalam konser. Istri Hamish Daud itu ingin berkontribusi menekan angka penyebaran covid-19, bukan malah memperburuknya.
"Kita sebisa mungkin ingin berkontribusi untuk menahan itu dan nggak bikin angkanya malah naik," kata ibu satu anak ini.
Ditundanya 'Raisa Live In Concert Stadion Utama Gelora Bung Karno' akibat pandemi ini juga bukanlah sesuatu yang bisa diprediksi sebelumnya. Raisa hanya bisa menerima keadaan.
"Terus juga, kondisi ini adalah sesuatu yang nggak bisa kita prediksi sebelumnya, dan nggak bisa kita apa-apain juga," katanya.
Konser tersebut digelar sebagai perayaan 10 tahun Raisa berkarya di industri musik Tanah Air. Raisa sendiri merasa kurang pas membuat selebrasi di situasi seperti ini.
Baca Juga: Konser Raisa di GBK Batal!
Pasrah, ia hanya berharap Your Raisa -- sebutan untuk penggemar Raisa -- bisa memaafkannya.
"Terima kasih untuk YourRaisa yang terus support dari kemarin, apalah aku tanpa dukungan YourRaisa. Mohon maaf sebesar-besarnya belum bisa ketemu November nanti," katanya.
Sementara, promotor membuka penukaran tiket mulai 9 September hingga 9 November 2020. Infonya bisa dilihat di website Raisa2020.id atau instagram @juniconcert.
Dalam penundaan konser kali ini, promotor menyebut seluruh tiket wajib ditukar. Tak ada penyimpanan tiket seperti penundaan sebelumnya.
Berita Terkait
-
Pengakuan Kocak Raisa Usai Viral Lari Hindari Wartawan di AMI Awards: Takut Ditanya-tanya
-
Momen Raisa Ngibrit Hindari Wartawan di Red Carpet AMI Awards 2025
-
Pidato Mengharukan Raisa di AMI Awards 2025, Persembahkan Piala Buat Anak Hingga Vidi Aldiano
-
Momen Tak Terduga di AMI Awards 2025: Raisa Lari Terbirit-birit, Kru sampai Ikutan
-
Bintang 'Wicked: For Good' Sulap Singapura Jadi Dunia Oz di Premiere Megah Asia-Pasifik
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV