Suara.com - Komedian Betawi Haji Bolot kini menjadi salah satu entertainer terkenal di Tanah Air. Selain itu, lelaki 78 tahun ini juga memiliki banyak kekayaan.
Tapi ternyata, sebelum terkenal seperti sekarang, Haji Bolot pernah hidup susah. Ia bersama istri dan kedua anaknya bahkan pernah tinggal di bekas kandang kambing.
"Pernah tidur di kandang kambing, itu karena susah. Nggak punya rumah. Itu di Jombang, Tangerang Selatan," kata Haji Bolot, di podcast Deddy Corbuzier yang diunggah Kamis (29/10/2020).
Kandang kambing tersebut bekas milik sang nenek yang sudah tak terpakai. Haji Bolot mengaku dua tahun tinggal di situ.
"Kita kan belum punya rumah, dari punya anak sampai dua. Karena kambing sudah nggak ada, sudah dijual nenek, akhirnya kandang kambingnya dikasih jaro, dikasih jendela," ujar Haji Bolot.
Bila mengenang, Haji Bolot mengakui kandang kambing tersebut sangat tidak layak untuk ditinggali manusia.
"Atapnya itu bukan dari genteng, tapi dari daun kelap. Kalau lagi hujan kan ada yang bocor, gue nyari daun bacang buat nutupin yang bocor," ungkap Haji Bolot.
Lahir anak ketiga, Haji Bolot bersama keluarga akhirnya meninggalkan kandang kambing tersebut. Selain itu, hidup bintang film Pocong Pasti Berlalu itu mulai lebih baik, karena namanya mulai terkenal sebagai pemain Lenong.
Haji Bolot mulai bermain Lenong di tahun 1964. Hingga kini, pemilik nama asli Muhammad Sulaeman Harsono itu menjadi salah satu seniman Betawi yang cukup masyhur.
Baca Juga: 3 Rahasia Awet Muda Haji Bolot: Tidak Ambisius, Jangan Sirik dan Sedekah
Meski memiliki banyak uang, Haji Bolot mengaku tak mau sombong. Ia ingin menikmati hidup apa adanya.
"Kebanyakan teman-teman kita (artis) mau pamer. Rumah mewah, mobil mewah, ikan jutaan. Gue nggak kepengin pamer. Kenapa, karena menurut agama kan dilarang, menyombongkan diri. Apa adanya aja lah," tutur Hajo Bolot.
Berita Terkait
-
Deddy Corbuzier Rayakan Ultah Sabrina di Tengah Proses Perceraian, Netizen Soroti Tulisan di Kue
-
Jauh Sebelum Tasya Farasya, Deddy Corbuzier Ngaku Telah Cerai Sejak Lama?
-
Rayakan Ultah Sabrina, Deddy Corbuzier Isyaratkan Hubungan Baik Meski Cerai
-
Reaksi Kocak Deddy Corbuzier Diminta Rujuk Gegara Rayakan Ultah Sabrina Chairunnisa
-
Deddy Corbuzier Rayakan Ultah Sabrina Chairunnisa, Tulisan di Kue Ulang Tahun Diprotes Vidi Aldiano
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Dua Kali Sabet Piala Citra, Ringgo Agus Rahman Bicara Honor Akting
-
Perjalanan Fatima Bosch Jadi Miss Universe 2025: Walkout karena Dihina 'Bodoh'
-
Jars Jangan Sampai Salah! Ini Rundown Lengkap Konser eaJ di Jakarta Hari Ini
-
Raih Piala Citra, Sheila Dara Dapat Ucapan Selamat Ugal-ugalan dari Mertua
-
Dapat 'Ilham dari Langit', Fedi Nuril Kembali Pakai Celak Mata di FFI 2025
-
Kemenangan Lagu Barasuara di FFI 2025 Tuai Kontroversi, Dinilai Bukan Original Soundtrack Film
-
Selamat! Fatima Bosch Juara Miss Universe 2025, Momen Bersejarah untuk Meksiko
-
Baim Wong Raih Penghargaan LEPRID atas Dedikasi di Dunia Perfilman
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan atas Tuntutan Rp24,5 Miliar oleh Keenan Nasution
-
Kembali Raih Piala Citra, Pidato Kemenangan Sheila Dara di FFI 2025 Bikin Vidi Aldiano Menangis