Suara.com - Dena Rachman mengungkap alasannya sempat memilih menjadi atheis. Hal itu disampaikan olehnya dalam video terbaru yang diunggah akun YouTube Daniel Mananta Network pada Selasa (17/11/2020).
"Karena pengalaman gue, apa orang yang bilang, stigma, gue nggak percaya. Gue mempertanyakan keberadaan Tuhan," ucap Dena Rachman.
Dia merasa kalau ada Tuhan kenapa hidupnya bisa seperti ini. Fyi, Dena Rachman merupakan seorang transgender.
"Kalau memang lo ada dan lo sayang sama umat lo, kenapa gue dibikin kayak gini, why? Gue penuh kebencian waktu itu. Jadi gue nggak percaya Tuhan dan bisa dibilang aku atheis," bebernya.
Karenanya, dia tidak pernah mengandalkan Tuhan dalam semua urusannya. Dena Rachman mencoba berjuang sendiri.
"Jadi seumur hidup gue nggak percaya seperti itu. Gue cuma mengandalkan diri gue doang," tutur Dena Rachman.
Tapi semua berubah pada 2015. Kala itu, dia mengaku tenang saat melihat cara ibadah agama Kristen di Los Angeles, Amerika Serikat.
Dena Rachman pun memutuskan buat pergi ke gereja.
"Tiba-tiba gue buka brosur 'kita buka untuk semua orang, termasuk dengan semua warna kulit, semua gender, semuanya'" katanya.
Baca Juga: Transgender dan Pindah Agama, Ayah Dena Rachman Merasa Gagal Didik Anak?
"Dan gue masih inget waktu itu, jadi ada kata-katanya kayak gini 'Ketidakberdayaan adalah suatu situasi. Tidak adanya harapan adalah suatu keputusan,'" ujar Dena Rachman yang kini berusia 33 tahun.
Karena itu, Dena Rachman kini mantap memutuskan memeluk agama Kristen. Dia juga lega mendapat dukungan keluarga.
Tag
Berita Terkait
-
Profil Dena Rachman yang Lulus S2 di Usia 36 Tahun, Dulunya Penyanyi Cilik
-
10 Potret Dena Rachman Wisuda S2 di Inggris, Raih Gelar Master Kedua di Bidang Studi Gender
-
Rayakan Hari Kebebasan LGBT, Dena Rachman Panen Nyinyiran Waganet
-
Sudah Lupa Takdirnya Sebagai Seorang Pria, Intip 5 Potret Terkini Dena Rachman yang Cantik Seperti Perempuan Tulen
-
Tetap Hangat Meski Ganti Gender dan Pindah Agama, Simak 10 Potret Dena Rachman Bareng Keluarga
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
- 5 Pilihan Sepatu Skechers Tanpa Tali untuk Jalan Jauh, Harga Mulai Rp500 Ribu
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Ibrahim Risyad Kerja Apa? Suami Salshabilla Adriani Dikritik Pelit dan Seenaknya pada Istri
-
Pandji Singgung Wajah Ngantuk Gibran, Tompi Jelaskan Soal Ptosis: Bukan Bahan Lelucon!
-
Pemain Tangled Live-Action Diumumkan, Milo Manheim Ditolak Publik karena Isu Timur Tengah
-
Ammar Zoni Bongkar Pemerasan Rp3 Miliar di Penjara, Diancam Puluhan Tahun Jika Pakai Pengacara
-
Diperiksa 5 Jam Kasus Anrez Adelio, Friceilda Prillea yang Hamil Besar Bawa Koper ke Kantor Polisi
-
Ibrahim Risyad Ogah Jadi Babu Salshabilla Adriani, Reaksi Yusuf Mahardika Jadi Sorotan
-
Pamit dari RCTI, Doraemon Segera Tayang di Stasiun TV Lain
-
Ammar Zoni Siap Buka-bukaan di Sidang Narkoba, Janji Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Hadiri Sidang, Ammar Zoni Senyum Semringah Sambil Pegang Tasbih
-
Jejak Digital Jule Ngarep Jefri Nichol, Ditulis Beberapa Bulan Jelang Nikah dengan Na Daehoon