Suara.com - Azka Corbuzier akhirnya memberikan respons terkait kisah asmara sang ibu, Kalina Ocktaranny, dengan Vicky Prasetyo. Anak Deddy Corbuzier dan Kalina itu memang mengatakan bahwa dirinya bahagia dengan pilihan dan kehidupan baru ibunya, tapi ia juga merasa risih ketika harus dikaitkan dengan pemberitaan terkait hal tersebut.
Melalui Instagram, Azka mengatakan bahwa ia sama sekali tidak membenci Kalina. Azka bahkan bahagia jika sang ibu merasa bahagia dengan hubungannya bersama Vicky Prasetyo. Namun, Azka tertekan bila mendapat pertanyaan mengenai hubungan kisah asmara ibunya.
"Dear Mom, sejak media bertanya tentang kamu dan hubungan barumu, aku harus mengatakan ini. Aku tidak membenci apa yang ingin kamu lakukan. Jika kamu bahagia dengan ini, aku juga bahagia," tulis Azka (24/11/2020).
"Tapi itu bukan gayaku, juga bukan perhatianku saat ini. Aku mencoba membangun karier, karakter, dan masa depanku."
Azka saat ini sedang berusaha untuk membangun kariernya dan mempelajari banyak hal dari Deddy Corbuzier. "Aku sedang mencoba membangun karier, karakter, dan masa depanku. Aku mencoba untuk belajar dari ayahku. Ayahku satu-satunya yang bisa mengajariku. Jadi aku benar-benar tidak punya waktu untuk publisitas seperti ini sekarang."
Menurut Azka, ia tidak mau melihat dan mengikuti pemberitaan tersebut karena ia merasa aneh. "Aku hanya memilih untuk tidak melihatnya, karena itu terlihat aneh bagiku. Jadi tolong jangan bawa hal itu ke dalam hidupku."
Selain itu, Azka yang kini berusia 14 tahun juga mengakui bahwa dia bisa melihat ibunya bersenang-senang dengan keluarga baru yang ditemui minggu lalu. "Aku bisa melihat bahwa kamu bersenang-senang dengan keluarga barumu, dengan anak-anak baru yang kamu sayangi, dan aku minta maaf tidak bisa bersenang-senang seperti mereka. Itu bukan aku."
Meski terasa pahit melihat kebahagiaan ibunya dengan anak-anak Vicky Prasetyo, Azka mengatakan bahwa Kalina Ocktaranny tetaplah ibu yang akan selalu dicintainya. "Untuk media, pacar barumu dan lain-lain, tolong jauhi aku dari pemberitaan itu. Aku punya masa depan yang ingin aku capai."
Baca Juga: Foto Bareng Sabrina Chairunnisa, Potret Ganteng Azka Corbuzier Diomongin
Berita Terkait
-
Vicky Prasetyo Ikut Komentari Kelakuan Insanul Fahmi: Cowok Kalau Nakal Jangan Cengeng!
-
Reaksi Kocak Deddy Corbuzier Diminta Rujuk Gegara Rayakan Ultah Sabrina Chairunnisa
-
Klarifikasi Kalina Oktarani Soal Azka Corbuzier Tak Sebut Dirinya Mama: Itu Bercanda
-
Dari Gladiator ke Pengusaha: Vicky Prasetyo Investasi 23 Vila Mewah di Wonosobo!
-
Tak Langsung Jawab saat Kalina Oktarani Tanya 'Mamanya Siapa?', Azka Corbuzier Tuai Pro Kontra
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta