Suara.com - Inul Daratista dikenal sebagai penyanyi dangdut populer Tanah Air. Keberhasilannya kini diraih dengan proses panjang dan kerja keras.
Salah satu hasilnya adalah rumah mewah milik Inul Daratista di kampung halamannya. Beberapa potret hunian itu diunggah pelantun Buaya Buntung ini dalam laman Instagramnya.
Terlihat rumah dua lantai dengan garasi yang bisa menampung tiga mobil. Di sampingnya juga terlihat bangunan pendopo yang cukup besar.
Mengintip isi dari rumah itu, ada walk in closet dengan desain kayu. Berisi deretan busana hingga tas yang diletakkan di lemari kaca.
Masih dengan suasana kayu, aksen itu juga terlihat pula ruang makan, kamar tidur, area nonton tv hingga ruang tamu.
Inul Daratista menerangkan, rumah itu dibangun sebelum ia tenar di Jakarta. Ia pun banting tulang menyanyi selama dua tahun dan tak pernah berhenti bekerja.
“Menyanyi tanpa istirahat, sehari bisa lima sampai tujuh kali tempat hajatan,” kata Inul Daratista, Senin (28/12/2020).
Inul Daratista mengakui dirinya bukanlah orang kaya raya. Untuk itu biduan asal Pasuruan, Jawa Timur ini harus bekerja keras demi mewujudkan impian.
“Kemiskinan yang buat aku kerja keras. Tempat tinggal ini jadi rumah peristirahatan dikala mudik kampung dan ketemu saudara,” paparnya.
Baca Juga: Suami Inul Daratista Cukur Kumis, Begini Penampakan Adam Suseno
Usahanya bukan tanpa jatuh bangun, pemilik Goyang Ngebor ini bahkan sempat dicekal. Namun Inul Daratista tak mau menyerah.
“Aku berjuang, menunjukkan diriku bukanlah orang yang lemah dan mudah menyerah,” kata penyanyi 41 tahun itu.
Kini, Inul Daratista menikmati buah dari hasil kerja kerasnya. Bukan hanya nama yang tenar tapi juga pundi-pundi uang. Buktinya, istri Adam Suseno ini mampu membangun istana megah di kawasan elit, Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Sementara rumah mewah kenangan Inul Daratista di kampung halamannya itu diperuntukkan buat sang ibu.
“Buat kenangan,” jelas Inul Daratista.
Menutup postingannya, Inul Daratista memberikan semangat kepada mereka yang masih berjuang untuk sukses. Bahwa tidak ada usaha yang sia-sia jika seseorang mau berusaha.
Berita Terkait
-
Diding Boneng Curhat Banyak Rekan Artis Cuma Obral Janji Mau Jenguk: Gue Udah Gak Berharap
-
Viral Saudara Leya Princy Ngaku Pernah Dilecehkan Penyanyi yang Sudah Meninggal, Siapa?
-
Merasa Dianggap Tak Pantas Bersedih Gara-Gara Punya Segalanya, Prilly Latuconsina Ungkap Luka Batin
-
Sempat Dihujat dan Dinilai Tak Sopan Sebagai Menantu, Mahalini Bongkar Hubungan Aslinya dengan Sule
-
Istri Ditabrak, Fiersa Besari Murka Usai Pelaku Remehkan Kondisi dan Tawarkan Uang Damai Rp200 Ribu
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Ultraverse Festival 2026 Hadirkan 12 Musisi di 3 Panggung dengan Dukungan XL Ultra 5G+
-
Videonya Sentil Pandji Pragiwaksono Disalahgunakan, Mega Salsabillah Kirim Somasi
-
Pilih Rayakan Natal Bareng Ruben Onsu, Betrand Peto Jaga Jarak dengan Pacar Sarwendah?
-
Manohara Tak Sudi Disebut Mantan Istri Pangeran Kelantan, Tegaskan Dirinya Korban Kekerasan
-
Jefri Nichol dan Jule Diduga Sedang Liburan Bersama di Bali
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Respons Tenang Richard Lee Usai jadi Tersangka, Siap Hadir ke Polda Hari Ini?
-
Promo TIX ID untuk Film Modual Nekad, Buy 1 Get 1 Free
-
Penampilan Vidi Aldiano di Masa Vakum, Kumisnya Bikin Pangling
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang Dokumenter Stranger Things One Last Adventure