Suara.com - Postingan Ninih Muthmainah atau dikenal Teh Ninih di Instagram menuai sorotan usai isu ditalak tiga oleh Aa Gym. Bagaimana tidak, dia membagikan soal renungan akhir tahun.
"Renungan Akhir Tahun oleh Teh Ninih Muthmainnah," tulisnya mengawali sebagai caption.
Selanjutnya, Teh Ninih berharap keinginan semua orang bisa terkabul di tahun 2021.
"Semoga aneka hajat kita pada tahun 2021 bisa menjadi kenyataan. Yang belum menikah, segera mendapatkan pasangan terbaik. Yang belum dikarunia anak, segera mendapatkan momongan," kata Teh Ninih.
"Yang belum punya rumah, segera dikaruniai rumah yang berkah. Yang dililit utang, segera bisa melunasi semua utangnya tepat waktu, dan lainnya. Maka, marilah kita aminkan," sambungnya lagi.
Tak cuma itu, Teh Ninih juga menyelipkan doa agar dosa-dosanya bisa diampuni oleh Tuhan.
"Ya Allah, janganlah Engkau sisakan sekecil apapun dosa (bagiku) kecuali Engkau ampuni. Janganlah Engkau tinggalkan sebersit pun kesedihan (bagiku) kecuali Engkau hilangkan. Janganlah Engkau tinggalkan sepeser pun utang (bagiku) kecuali Engkau lunasi," tutur Teh Ninih.
"Dan, janganlah Engkau abaikan semua hajatku, baik urusan dunia maupun akhirat, kecuali Engkau mengabulkan, wahai Zat Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang," imbuhnya lagi.
Unggahan itu diiringi dengan video berisi tausiah dari Teh Ninih. Setidaknya dalam video berdurasi sekitar 15.15 menit itu Teh Ninih meminta agar tidak menyia-nyiakan kebersamaan bareng orang tersayang.
Baca Juga: Abu Janda Pamer Buku Sakinah Aa Gym: Talak Tiga Teh Ninih Halaman Berapa?
Tidak menunggu lama, unggahan itu langsung menuai beragam komentar dari para netizen.
"Amiin ya Allah,, sabar ya Teh Ninih," ujar @nandaelangphalosa di kolom komentar.
"Bikin nangis. MasyaAllah tabarakallah Umi bahagia dunia akhirat umi Ninih," timpal @jejemoms.
Sebelumnya kabar Teh Ninih ditalak tiga Aa Gym sendiri diungkap oleh putra mereka, Muhammad Ghaza Al Ghazali di laman Facebook. Meskipun sudah dihapus, dia menyebut bahwa postingannya itu benar adanya.
"Postingan barusan betul saya yang mengupload. Berita tersebut benar," tulisnya.
Alasan dihapusnya salah satu postingan itu lantaran mengikuti saran dari gurunya
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
Terkini
-
Cerita Viral Albi & Shella di Film "Sampai Titik Terakhirmu" Hari Ini Mulai Diputar di Bioskop
-
Perjalanan Spiritual Aloy: Pernah Anut 3 Agama, Berencana Umrah Tahun Depan
-
Ajang Puteri WITT 2026 Digelar Lagi, Venna Melinda Turun Tangan
-
Prilly Latuconsina Ungkap Kebahagiaan Pribadi di FFI 2025, Pacar Berhasil Masuk Nominasi
-
Benarkah Istri Gus Elham Yahya Masih Berusia 13 Tahun?
-
Nasihat Menyentuh Andre Rosiade Buat Azizah Salsha yang Terus Diserang Warganet
-
Pakai Peci dan Sarung, Mister Aloy Singgung Keinginan untuk Tobat
-
Joko Anwar Bahas Trik Produser Film Lempar Naskah ke X, Strategi Cerdas atau Sekadar Teori?
-
Kenapa Film Indonesia Belum Bisa Mendunia Seperti Korea? Joko Anwar Punya Jawabannya
-
Azizah Salsha Cerai, Andre Rosiade Singgung Karier Kakak dan Ipar Pratama Arhan di Padang