Suara.com - Musisi Ade Govinda tak menyangka lagu "Tanpa Batas Waktu" akan sesukses sekarang. Lagu yang juga menjadi soundtrack sinetron Ikatan Cinta itu bahkan sukses dinyanyikan dan didengarkan banyak orang.
"Nggak pernah menyangka lagunya akan jadi begini dalam waktu enam bulan rilis ya, senang aja sih. Rezeki pandemi," kata Ade Govinda saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Senin (18/1/2021).
Menyambut kesuksesan lagunya, Ade Govinda mengaku amat bersyukur. Menurutnya, jika tak pandemi Covid-19, ia takkan bisa menciptakan lagu itu.
"Aku mikirnya ini rezeki di saat pandemi sih. Mungkin kalau nggak pandemi nggak kayak gini. Hal yang disyukuri aja," imbuh Ade Govinda.
Kendati sukses dengan lagu barunya bersama Fadli Padi, Ade Govinda tak berhenti berkarya. Ade mengakui sudah menyiapkan lagu selanjutnya.
"Yang pasti tahun ini akan solo proyek lagi, lagunya sudah disiapkan ya tapi lagu 'Tanpa Batas Waktu' masih berjalan dan masih banyak yang cover juga," ujar Ade Govinda.
Lagu "Tanpa Batas Waktu" yang diciptakan oleh Ade Govida dan dinyanyikan oleh Fadly Padi menjadi viral dan dijadikan soundtrack sinetron Ikatan Cinta yang dibintangi Amanda Manopo dan Arya Saloka.
Sebagai sang pencipta lagu, Ade Govinda pun merasa bangga dan terharu lantaran lagunya bisa diterima oleh orang banyak. Hingga kini, lagu "Tanpa Batas Waktu" telah ditonton 13 juta kali di YouTube dan coverannya juga mendulang sukses serupa.
Baca Juga: Kembali Ramaikan Musik Tanah Air, Astrid Rilis Single Baru
Berita Terkait
-
Ade Govinga Tak Sanggup Lihat Istri Melahirkan, Kenapa?
-
Sammy Simorangkir Rilis Single 'Luka Yang Luas', Sajikan Kepedihan Mendalam dari Kegagalan Cinta
-
Ade Govinda dan Ernie Zakri Sampaikan Kisah di Balik Lagu 'Masing-Masing'
-
Berlliana Lovell Rilis "Tuhan Pasti Tahu", Kisah Cinta Beda Agama Ciptaan Ade Govinda
-
Indi Arisa Hamil, Ade Govinda Ingin Gantikan Istri: Aku Aja yang Ngidam, Boleh Ya?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings