Suara.com - Sinetron Ikatan Cinta masih begitu digandrungi. Kisah asmara Aldebaran yang diperankan Arya Saloka dan Andin yang dimainkan oleh Amanda Manopo terus menjadi perbincangan.
Apalagi keduanya sedang terlibat perang dingin mengingat Aldebaran sudah membohongi Andin selama ini.
Andin yang kecewa pun memilih buat angkat kaki dari rumah Aldebaran dan pulang ke rumah orangtuanya.
Bocoran sinopsis episode terbaru Ikatan Cinta
Dalam episode yang tayang pada Senin (25/1/2021) malam, Elsa (Glenca) dibuat panik lantaran khawatir identitasnya sebagai pembunuh Roy (Fiki Alman) terungkap.
Maklum suaminya Nino (Evan Sanders) berupaya kembali menyelidiki kasus kematian Roy yang merupakan adik Aldebaran usai Andin terbukti tidak bersalah.
Ditemani ibunya yang bernama Sarah (Natasha Dewanti), Elsa menyusun rencana buat menjual anting yang tertinggal di lokasi kejadian. Tapi tentu saja semua tidak semudah dibayangkan.
Di samping itu, Andin bertemu dengan ibu mertuanya Rossa (Sari Nila) di tempat les sang anak, Reyna (Farah Shakilla). Usai aksinya kabur dari rumah, kedatangan Andin disambut hangat Rossa.
Sayangnya di tengah-tengah itu, Andin diminta buat kembali ke kampus oleh Rafael (Carlo Milk). Melihat itu, Aldebaran tentu saja terbakar cemburu.
Baca Juga: Ini Alasan Arya Saloka Larang Putri Anne Syuting Lagi
Aldebaran mendesak ingin ikut Andin ke kampus. Sayangnya dia mendapat telepon dari Surya (Surya Saputra), ayah Andin.
Kira-kira apakah Elsa berhasil menyingkirkan bukti kematian Roy? Lalu apakah hubungan Andin dan Aldebaran bisa kembali seperti semula?
Jangan lupa saksikan Ikatan Cinta yang tayang di RCTI sekira pukul 19.30 WIB.
Berita Terkait
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Momen Arya Saloka dan Randy Pangalila 'Adu Jotos' saat Konferensi Pers
-
Bikin Heboh, Arya Saloka dan Caitlin Halderman Reka Ulang Adegan Romantis di Series Algojo
-
Kembali Jadi Kakak Fajar Sadboy di Film, Amanda Manopo: Bisa Diganti Gak Sih?
-
Deretan Artis yang Diprediksi Melahirkan pada 2026, Momen Penuh Kebahagiaan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
Terkini
-
Dituding Keruk Harta Farel Prayoga Rp10 Miliar, Sang Ayah Beberkan Aset di Kampung
-
Datang ke Sidang Narkoba, Baju Serasi Ammar Zoni dan Pacar Curi Atensi
-
Tak Tahan Difitnah Habiskan Duit Anak, Ayah Farel Prayoga Adukan Sang Manajer ke Mabes Polri
-
Jejak Digital Aurelie Moeremans Speak Up ke Media Soal Roby Tremonti Lakukan KDRT Viral Lagi
-
Selain Roby Tremonti, Siapa Saja Sosok Nyata di Balik Nama Samaran Buku Aurelie Moeremans?
-
Korban Timothy Ronald Buka Suara: Dijanjikan Profit 500 Persen Malah Rugi hingga Rp3 Miliar
-
Pembelaan Seto Mulyadi Usai Dituding Pernah Abaikan Kasus Child Grooming Aurelie Moeremans
-
Cinta Laura Kagum dengan Aurelie Moeremans yang Berani Bersuara Lewat Broken Strings
-
Ternyata Ini Alasan Roby Tremonti Klarifikasi saat Memoar Broken Strings Aurelie Moeremans Viral
-
LMKN Buka Suara Usai Dilaporkan ke KPK soal Dana Royalti Rp14 Miliar