Suara.com - Ustaz Zacky Mirza membeberkan kebaikan almarhum Murfi Sembako sebelum meninggal dunia. Dia bilang, sahabatnya itu adalah orang yang tak pernah mengeluh sakit, dan selalu memberikan bantuan ke orang tak mampu.
"Saya salut, dia kalau ngasih bantuan itu semangat "Bang Zack pokoknya kalau ngasih bantuan saya nggak diajak, Bang Zack dosa", sampai sebegitu keingianannya (beramal)," kata Zacky Mirza kepada Suara.com, saat ditemui di rumah duka di kawasan Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (29/1/2021) malam.
Menurut Zacky Mirza, mendiang juga kerap mengajak para tetangga serta kerabat dekatnya untuk selalu berbuat kebaikan.
"Dia cuma bilang "saya nggak bisa ngasih uang, paling titipan tetangga, saudara", kaya mie instan, telor itu dia bawa," ujar Zacky Mirza melanjutkan.
Tak hanya itu, Zacky Mirza menyebut Murfi Sembako selalu siap jika diminta menemaninya untuk berdakwah. Tidak ada mobil, mendiang pun tak pernah mengeluh jika keluar kota menaiki motor.
"Beliau kalau saya ajak dalam urusan dakwah pasti dibela-belain, touring pun saya berapa kali touring sama Bang Upi. Padahal saya minta dia diam saja di mobil untuk istirahat," kata Zacky Mirza.
Tak kuat naik motor terlalu lama, Zacky Mirza mengatakan Murfi Sembako sempat dua pingsan saat menemaninya berdakwah.
"Sempat pingsan dia, touring dua kali di daerah Tasik waktu itu saya mau mengisi acara dakwah sama Kiwil, Eli Sugigi, dan Daus Mini," ucap Zacky Mirza.
Baca Juga: Tidak Ada Firasat, Keluarga Ikhlas Murfi Sembako Meninggal Dunia
"Bang Murti kalau sama saya nggak pernah mengaku sakit, kaya ditanya "Bang bagaimana, keadaannya sehat?", "Sehat kok, ayo kemana, siap berangkat". Selalu begitu, tidak pernah mengeluh," kata Zacky Mirza.
Lebih lanjut, Zacky Mirza meminta doa agar amal dan ibadah Murfi Sembako diterima Allah SWT
"Sebagai sahabat terutama saya, kami hanya bisa mendoakan mudah-mudahan segala amal baiknya diterima Allah, dosa, khilaf dan salah juga diampuni oleh Allah SWT," kata Zacky Mirza menutup.
Murfi Sembako meninggal di Rumah Sakit Pelni, Petamburan, Jakarta Barat pada pukul 14.49 WIB.
Murfi meninggal dunia akibat sakit jantung yang telah lama diidapnya. Kini jenazah almarhum berada di rumah duka kawasan Duri Kepa, Jakarta Barat.
Rencananya, jenazah Murfi Sembako akan dimakamkan di Tempat Pemakam Umum (TPU) Gili Sampeng, Kemanggisan, Jakarta Barat, Sabtu (30/1/2021) pukul 09.00 WIB.
Berita Terkait
-
Bansos PKH, BPNT dan BLT Tahap 1 Cair Februari 2026, Ini Cara Cek di HP Pakai NIK KTP
-
Tito Karnavian Resmikan Huntara Agam, Dorong Percepatan Bantuan dan Validasi Data Korban Bencana
-
Bansos 2026 Apa Saja Jenisnya? Ini Estimasi Jadwal Pencairan dan Cara Cek Penerima
-
Cara Cek Bansos PKH-BPNT 2026, Ini Kriteria Penerima dan Jadwal Pencairannya
-
Jadwal Bansos PKH Tahap 1 2026 Cair Januari atau Februari? Cek Info Terbarunya
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki
-
Film Thriller Lawas Terbaik Malam Ini di Trans TV: Ini Alasan Copycat (1995) Wajib Ditonton
-
Spider-Man (2002): Mahakarya Sam Raimi yang Mengubah Wajah Sinema Superhero, Malam Ini di Trans TV
-
Rekayasa Oknum! Ammar Zoni Tuntut Bukti CCTV Rutan, Sebut Jadi Kunci Kebenaran Kasus Narkoba
-
Penjual Sempat Dijejali, Viral Es Kue Jadul Pakai Bahan Spons Berbahaya Ternyata Hoax
-
Denada Disebut Serahkan Bayi yang Dilahirkan saat Usia 10 Hari, Pertemuan di Surabaya 23 Tahun Lalu