Suara.com - Artis Dewi Sandra mengaku sempat ingin bunuh diri setelah cerai dari Glenn Fredly. Hal itu terungkap dalam video yang diunggah akun YouTube Daniel Mananta Network.
"Ya kamu bisa bayangin nggak buat semua perempuan. Untuk seorang wanita, menikah itu kan dari kecil yang selalu dikasih tahu bahwa ketemu pangeran dan hidup bahagia. Ternyata nggak seperti itu," kata Dewi Sandra.
Pemain Air Mata Surga ini merasa gagal. Pasalnya dengan Glenn Fredly merupakan pernikahan kedua bagi Dewi Sandra.
"Waktu gagal kedua kalinya, gue ngerasa failed banget yah. Lo gagal sekali, yasudah lo nggak punya pengalaman. Kalau kedua kalinya, semua orang pasti tertuju, nih pasti dia nih yang salah," tutur Dewi Sandra.
"Apa pun pendapat orang nggak mikirin tapi gue kecewa, sedih," sambungnya lagi.
Dia merasa sudah melakukan semuanya buat mempertahankan pernikahan. Tapi tidak membuahkan hasil.
Sampai akhirnya, dia kepikiran buat bunuh diri. Kala itu, Dewi Sandra sedang mengendarai mobil.
"Karena gue sudah melakukan semuanya, sampai putus asa dan mau bunuh diri. Kok gue merasa nggak berguna banget, semuanya gagal," curhat Dewi Sandra.
Baca Juga: Dewi Sandra Ungkap Alasan Peluk Agama Islam: Aku Butuh yang Masuk Logika
"Jadi aku kepingin tabrakin mobil. Kayak film-film, lagi hujan dengerin musik sambil teriak nangis, aku mau mati aja aku mau mati aja," imbuhnya lagi.
Beruntung Dewi Sandra akhirnya sadar. Dia mengurungkan niatnya itu.
"Sampai aku merasa aku kehilangan sesuatu. Gue kehilangan Tuhan. Jadi saat itulah aku mulai mencari jalan keluar secara spiritual. Gue bertanya ke pendeta, duduk sama ustaz. Sampai akhirnya aku ngerasa rapuh. Gue fokus doa dan melupakan hal-hal," paparnya.
"Tapi sekarang perceraian itu adalah pembelajaran terbesar buat hidup aku. Perceraian itu titik aku berserah ke Tuhan," tambahnya.
Sebelum dengan Glenn Fredly, Dewi Sandra sendiri sempat menikah dengan Surya Saputra. Kini, dia sudah hidup bahagia bersama suaminya, Agus Rahman.
Berita Terkait
-
Kena Plantar Fasciitis, Cynthia Lamusu Dimanja Total Surya Saputra
-
Dilaporkan Ancam Janin Erika Carlina, DJ Panda Dipanggil Polisi: Data Pribadi Disebar di Grup WA
-
Bakal Diperiksa Polisi, Intip Latar Belakang DJ Panda yang Moncer di Kediri
-
Bikin Haru, Ucapan Gewa Atlana untuk Glenn Fredly yang Ulang Tahun
-
Ajari Gewa Doa Makan Secara Islam, Agama Mutia Ayu Digunjing Lagi
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
-
Luna Maya Ziarah ke Makam Suzzanna, Bawa Misi Khusus untuk Lebaran 2026
-
Josh Groban Kembali ke Indonesia Usai Satu Dekade, Raisa Jadi Tamu Spesial
-
Targetkan Menikah Tahun Ini Tapi Belum Punya Calon, Fuji: Kayaknya Cowok Trauma Sama Aku
-
Review Film The 355: Aksi Glamor Para Mata-Mata Dunia, Malam Ini di Trans TV
-
Dua Kali Tembus Belgia, Whisnu Santika Pertegas Posisi DJ Indonesia di Panggung Internasional
-
Bertabur Bintang Top, Adu Kuat Lineup Korea 2026 Netflix vs Disney Plus
-
Sinopsis The Wonderfools, Segera di Netflix Tampilkan Park Eun Bin dan Cha Eun Woo
-
Sama-Sama Jadi Tersangka, Richard Lee dan Doktif 'Lomba' Sakit
-
Wirda Mansur Beri Kode Segera Nikah, Siapa Calon Suaminya?