Suara.com - Usai meminta maaf gara-gara isu plagiarisme, rapper Young Lex masih menjadi bulan-bulanan penggemar Lay EXO. Tak terima sang anak di bawa-bawa, dia berencana melaporkan akun Instagram @saniabachdim ke polisi.
Lewat Instagram, Young Lex mengunggah tangkapan layar komentar @saniabachdim yang berbau penghinaan terhadap anak semata wayangnya, Rabu (10/3/2021).
"Anaknya kayak anak haram nggak sih? Kelihatan gedenya jadi lo***," demikian komentar @saniabachdim.
Tak terima anaknya diseret-seret, teman Anya Geraldine ini berencana membawa persoalan itu ke jalur hukum.
"Karena mbaknya udah bawa-bawa anak saya yang nggak ada sangkut pautnya saya nggak terima kita lanjut jalur hukum gimana @saniabachdim," kata Young Lex.
"Manusia nggak berahlak, anak kecil yang nggak berdosa anda hina, saya nggak terima anak saya anda hina, belum ngerasain ya rasanya punya anak jadi mulutnya nggak di jaga @saniabachdim siap-siap ya kita lanjut jalur hukum ya mbak," sambung Young Lex.
Ditegaskan Young Lex, jika dalam waktu dekat akun @saniabachdim tak membuat permintaan maaf maka ia akan menempuh jalur hukum.
"Saya tunggu nih ya video permintaan maafnya 24/7 kalau nggak saya ciduk dan saya penjarakan buat yang kenal account ini," ujarnya.
Young Lex juga mengadakan sayembara pencarian alamat rumah @saniabachdim dengan total hadiah Rp 20 juta.
Baca Juga: Viral Mobil Mewah Young Lex Tercatat Kena Tilang ETLE, Ini Dia Buktinya
"Kalau kalian sayang sama dia kasih tau biar nggak ke ciduk, terima kasih 'brader @michael.lawanto mau sumbang 15 juta dan gue 5 juta, jadi total 20 juta buat orang yang mau kasih tau alamat rumah dan pemilik akun tersebut send di DM ya, total sayembara 20 juta," tutur Young Lex.
Seperti diketahui, video klip Young Lex berjudul Raya Terakhir dihapus oleh pihak perusahaan yang meluncurkan proyek tersebut. Ini sebagai imbas atas tuduhan penjiplakan terhadap music video (MV) milik Lay EXO bertajuk "Lit".
Pihak perusahaan yang menggunakan lagu Young Lex untuk game "Three Kingdoms: Hero Legendaris" menyatakan diri bersalah atas kisruh yang terjadi karena video klip tersebut.
"Perusahaan kami sebagai pengguna lagu, tidak dapat menjaga dasar yang harus dijaga yakni perlindungan terhadap bahan iklan ini dan kami menyatakan bersalah," demikian keterangan yang ditulis perusahaan yang meluncurkan game tersebut di Insta Story Young Lex, Selasa (9/3/2021).
Berita Terkait
-
Young Lex di Pestapora 2025: Panggung Jadi Momen Gue dan Anak yang Nggak Bisa Dibeli
-
Bayaran DJ Panda Berapa? Disindir Circle Erika Carlina gegara Pamer Isi Saldo Rp45 Juta
-
Young Lex Ngamuk Mau Ludahi Wajah Pria yang Hamili Hingga Ancam Erika Carlina
-
Young Lex Emosi Erika Carlina Diancam Pria Diduga DJ Panda yang Menghamilinya: Gue Ludahin Lu
-
Eriska Nakesya Ngaku Diselingkuhi Young Lex Berkali-kali, Terakhir Pergoki Langsung
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Siap Lepas Masa Lajang, Ini Deretan Pasangan Artis yang Berniat Gelar Pernikahan di 2026
-
Slank Gelar Sayembara Cover Lagu 'Republik Fufufafa', Tantang Slankers Unjuk Kreativitas Tanpa Batas
-
Pilih Cerai dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya Ungkap Harapan Baru di 2026
-
Rumah Keluarga dan Mobil Jadi Sasaran, Sherly Annavita Buka Rekaman CCTV Aksi Teror
-
Virzha hingga Zealous Meriahkan Pesta Tahun Baru Bertema Rock di Grand Sahid Jaya
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Selamat! Frislly Herlind Dilamar Sang Kekasih
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026