Suara.com - Razman Arif Nasution selaku pengacara model Era Setyowati atau Sierra menantang bos BUMN untuk melakukan tes DNA jika meragukan bayi delapan bulan itu sebagai anaknya.
Pihaknya berani bertanggung jawab apabila hasil tes DNA menunjukkan bos BUMN bukan ayah biologis anak Sierra.
"Jadi kalau Prof M merasa ragu dengan Galia tes DNA saja. Kalau memang terbukti bukan anaknya kita bertanggung jawab kan ada risikonya," kata Razman usai mengadu di KPAI di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (5/4/2021).
Razman sendiri enggan menyebutkan nama laki-laki yang diketahui bos BUMN dan guru besar di salah satu kampus terkenal di Bandung tersebut. Pasalnya mereka masih mengupayakan cara kekeluargaan dengan bantuan KPAI agar nafkah sang anak terpenuhi.
"Saya kan nggak sebut nih M ini siapa, komisaris yang mana. Tapi dia orang terkenal, orang top juga, sering masuk televisi juga pengamat politik juga," ucapnya.
"Saya sudah ingatkan dia punya nama besar. Jangan smpai Era membludak emosinya, jadi saya minta selesaikan ini Prof M agar anda aman nyaman, saya masih toleransi ke sini (KPAI)," kata Razman menambahkan.
Tetapi jika si bos BUMN ini tidak menunjukkan etikat baik, mereka tak segan melapor ke polisi.
"Nanti setelah ini kami ke komisi perempuan, kemudian masuk ke Polda kalau dia tidak merespons ini. Kalau saya bawa ke polisi atau datang ke kampusnya dengan bayi kan rusak namanya," terang Razman.
Baca Juga: Anaknya Ditelantarkan Bos BUMN, Model Era Setyowati Ngadu ke KPAI
Sementara ketika ditanya apakah tuntutan nafkah anak Sierra akan diterima dengan bermodal nikah siri, Razman sudah menyiapkan bukti-bukti kuat.
"Ya tergantung mereka (KPAI) melihatnya di dalam kan. Tapi kalau idealnya nanti kami bawa ke polisi minta tes DNA," imbuhnya.
"Kan dia (Prof M) sudah datang ke kantor saya. Rangkaian peristiwa hukumnya sudah dapat, pengakuan kan. Bukti salah satunya pengakuan, dia datang dan sudah tawarkan mediasi untuk biaya anak ini, cuma caranya nggak tepat," sambung Razman.
Seperti diketahui, Era Setyowati alias Sierra didampingi kuasa hukumnya, Razman Arif Nasution mendatangi Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), Senin (5/4/2021)
Tujuan kedatangan mereka guna mengadukan dugaan penelantaran anak dari seorang laki-laki berinisial M yang diduga seorang Profesor Guru Besar Perguruan Negeri di Bandung dan Komisaris salah satu BUMN di Tanah Air.
Dalam pengaduannya, Sierra menuntut nafkah si buah hati. Dia ingin Prof M membiayai bayi mungilnya hingga selesai pendidikan di bangku kuliah.
Sierra sudah menikah siri dengan Prof M sejak 2018. Dari pernikahan itu mereka dikaruniai anak yang masih berusia delapan bulan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain