Suara.com - Menjadi trainee untuk debut sebagai idol di Korea Selatan bukanlah hal yang mudah. Perlu berlatih selama bertahun-tahun di agensi sebelum akhirnya dipinang untuk debut.
Beban berat masa latihan, acapkali membuat para trainee memutuskan untuk meninggalkan agensi sebelum debut. Namun, hal tersebut rupanya tak selalu jadi faktor utama.
Menyadur Koreaboo, Jumat (14/5/2021), ada penyebab lain yang membuat trainee memilih untuk mundur, seperti suap hingga diputuskan secara sepihak. Hal tersebut diungkap oleh sejumlah mantan trainee YG.
Untuk lebih jelasnya, simak sederet pengakuan trainee YG yang memilih untuk meninggalkan agensi sebelum debut.
1. Han Byul
Idol blasteran Korea-Swedia yang baru muncul di acara survival MNET, CAP-TEEN, Han Byul, ini mengaku memilih angkat kaki dari YG karena tak kunjung debut.
Berlatih sejak umur 12 tahun, Han Byul mulai merasa hilang arah setelah mengalami penundaan debut. Karenanya, ia pun memilih untuk mengubur mimpi menjadi bintang dari YG.
"Ketika saya berlatih, saya tiba-tiba bertanya-tanya, 'Apa yang saya lakukan di sini?', lalu berpikir, 'Saya tidak berarti apa-apa di sini," ujar Han Byul dikutip dari Koreaboo.
2. MAYDONI
Baca Juga: Sudah Bak Idol Korea, Viral Aksi Wanita Pamer Lightstick Khusus Nassar
Penyanyi solo MAYDONI memutuskan untuk keluar dari YG sebelum debut lantaran mendapati seorang trainee kaya menyuap staf dengan barang-barang mewah.
Ia bilang, suap itu akan membuat para staf melakukan trainee kaya secara istiwema. Sejak saat itu, MAYDONI benar-benar kehilangan kepercayaan terhadap pihak agensi.
3. Woong AB6IX
Sebelum sukses dengan grup AB6IX, Woong pernah menjadi trainee di YG. Namun, ia memilih untuk keluar sebelum debut.
Bukan karena keinginan sendiri, Woong mengaku mundur karena dihubungi langsung oleh CEO Yang Hyun Suk dan diminta untuk tak lagi datang latihan, "Setelah evaluasi bulanan ini, Woong tak perlu datang berlatih lagi".
Itulah sederet pengakuan mantan trainee YG terkait alasan mereka meninggalkan agensi sebelum debut. Bagaimana menurutmu?
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Album Legendaris Padi Reborn Bakal Dirilis dalam Bentuk Piringan Hitam
-
Sinopsis The Running Man, Aksi Seru Glen Powell Jadi Tumbal Hiburan Brutal
-
8 Film Adaptasi Video Game Terbaik, Silent Hill hingga Mario Bros
-
Olski Comeback! Single Baru Jadi Obat Rindu Penggemar
-
Kisah Penyair Legendaris Chairil Anwar 'Si Binatang Jalang' Bakal Diangkat ke Layar Lebar
-
Bocoran Geng Bridesmaid Pernikahan Taylor Swift dan Travis Kelce: Ada Gigi Hadid dan Selena Gomez
-
Ji Chang Wook Ungkap Perbedaan Aktingnya di Fabricated City dan The Manipulated
-
Film Terbaru Ernest Prakasa Lupa Daratan Singgung Kehidupan Artis Papan Atas
-
Amanda Manopo Siap Tanggung Hidup Kenny Austin Jika Karier Suami Seret
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Don't Call Me Ma'am, Kisah Pahit Manis Persahabatan di Usia 40-an