Suara.com - Artis Arumi Bachsin bicara mengenai sikap yang diambil jika suaminya, Emil Dardak digoda pelakor (perebut laki orang). Di usia muda, Emil Dardak memang punya karier yang gemilang.
Semua bermula saat Feni Rose selaku host acara Rumpi menyinggung soal pelakor di hadapan Arumi Bachsin.
"Suaminya masih muda punya karier cemerlang. Banyak mungkin pelakor-pelakor yang mengincar begitu. Gimana kalau tahu ada yang nge-DM begitu?" tanya Feni Rose di akun YouTube TRANS TV Official belum lama ini.
Alih-alih menjawab menggebu-gebu, Arumi Bachsin justru bersikap santai. Dia mengaku tak ambil pusing selama suaminya tidak meladeni mereka.
"Selama mas Emilnya nggak ngeladenin sih bodo amat. Nggak peduli kalau mas Emilnya nggak ngeladenin. Kalau misalnya mas Emil ngeladenin baru aaah," jawab Arumi Bachsin.
Feni Rose kemudian penasaran. Dia bertanya apakah Emil Dardak tipe lelaki yang setia atau tidak.
"Mas Emil memang orangnya juga lempeng yah?" tanya Feni Rose.
Mendengar itu, Arumi Bachsin langsung membenarkan. Menurutnya, Emil Dardak tipe yang setia.
Tapi dia tetap bersikap waspada. Pasalnya Arumi Bachsin menyadari bahwa suaminya itu menjadi incaran banyak perempuan.
Baca Juga: Jadi Istri Pejabat, Arumi Bachsin Berhenti Beli Tas Branded
"Dia lempeng tapi tetep saya dampingi nggak saya lepaskan. Karena saya tahu di luar sana mbak-mbaknya banyak yang mengincar kan," tutur Arumi Bachsin.
Terlepas dari itu, Arumi Bachsin menegaskan bahwa tidak selalu mengecek ponsel suaminya untuk memantau.
"Nggak, jarang," terangnya.
Seperti diketahui, Emil Dardak kini menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Timur. Dia sebelumnya dikenal sebagai Bupati Trenggalek.
Berita Terkait
-
Sentil Realita Seorang Ibu di Indonesia, Arumi Bachsin Minta Jangan Abaikan Kebahagiaan Perempuan
-
Denada Beberkan Momen Berat Hidupnya: Jual Perhiasan demi Pengobatan Aisha
-
Pendidikan Kahiyang Ayu vs Arumi Bachsin, Ramai Pidato Keduanya Dibandingkan
-
Pidato Kahiyang Ayu Diangkap Tak Ada Isinya, Dibandingkan dengan Arumi Bachsin yang Memukau
-
Sweet Abis, Arumi Bachsin Bagi Tips Cara Dapat Bunga dari Suami
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings