Suara.com - Aktor sekaligus musisi Al Ghazali rupanya sempat positif Covid-19. Hal itu dikabarkan langsung oleh ibunya, Maia Estianty.
Semua itu terlihat dalam video 'KABAR DUKA, AL GHAZALI, TISSA POSITIVE. DUL JAELANI RELA MASAK MAKANAN DEMI TISSA BAHAGIA' yang diunggah akun YouTube MAIA ALELDUL TV pada Rabu (14/7/2021).
"Di keluarga aku itu banyak berduka. Dampak orang meninggal akibat Covid. Kemarin juga kakak Al Ghazali kena Covid. Sekarang Tissa Biani juga kena Covid," ujar Maia Estianty.
El Rumi mengira kakaknya itu terpapar virus corona lantaran tidak rajin berolahraga.
"Kakak Al kayaknya nggak pernah olahaga," kata El Rumi.
Mendengar itu, Maia Estianty mengaku tidak tahu menahu. Dia hanya menyebut bahwa putra sulungnya itu tidak suka minum vitamin.
"Nggak tau. Kakak Al itu nggak pernah minum vitamin," tutur Maia Estianty.
Beruntung setelah dinyatakan positif, Maia Estianty segera mengirim dokter pribadinya buat Al Ghazali. Sang anak memang menjalani isolasi mandiri di rumah mantan suaminya, Ahmad Dhani yang berlokasi di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
"Alhamdulillah begitu tahu divonis positif. Seperti biasa aku mengirimkan tim nakes yang merawat kakak Al, booster vitamin dan obat-obatannya," beber Maia Estianty.
Baca Juga: Denny Sumargo Habiskan Duit Sampai Rp 30 Miliar Buat Berjudi
Pentolan Duo Maia ini bersyukur Al Ghazali bisa pulih dengan cepat. Bahkan lelaki itu dinyatakan negatif setelah lima hari menjalani isolasi mandiri.
"Lima hari ngebut kayak Ferrari, alhamdulillah sehat," tandas Maia Estianty.
Berita Terkait
-
Ayah Kandung Syifa Hadju Siapa? Ternyata Bukan Andre Ariyantho
-
Ahmad Dhani Beri Wejangan dengan Cara Berbeda pada El Rumi usai Lamaran
-
Harga Kalung Pertunangan Syifa Hadju Disorot, El Rumi Dinilai Totalitas
-
Mulan Jameela Panik, Ahmad Dhani Spill Bulan Nikah El Rumi dan Syifa Hadju
-
Ayah Sambung Syifa Hadju Kerja Apa? Profesi Calon Mertua El Rumi Gak Sembarangan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Keluar dari Zona Nyaman, Prilly Latuconsina Ingin Kerja Jadi Sales
-
Ressa Rizky Ngaku Iri Lihat Perjuangan Denada untuk Aisha: Aku Cuma Ingin Cium Kaki Ibu...
-
Bela Sejawat Spesialis Jantung, Dokter Tirta Emosi Skakmat Netizen Soal Mitos GERD dan Lula Lahfah
-
Roasting Ayah Sendiri, Nicholas Sean Anak Ahok Viral Jualan 'Broken Home Cookies'
-
Misteri Kematian Lula Lahfah: Rintihan Tengah Malam dan 2 Fakta Lainnya
-
LMKN Dilaporkan ke KPK, Piyu Padi: Bukti Keresahan Musisi Sudah Memuncak
-
Gaya Mewah Hilang? Sandra Dewi Tampil Sederhana Usai Harvey Moeis Dihukum 20 Tahun
-
Bantah Mitos GERD di Kasus Lula Lahfah, Dokter Spesialis Jantung Skakmat Netizen
-
Keanu AGL Kecewa Ramai Isu Lula Lahfah Meninggal Akibat Overdosis
-
Pakai Dresscode Hitam, Keanu AGL Tak Menyangka Jadi Salam Perpisahan untuk Lula Lahfah