Suara.com - Artis Zaskia Adya Mecca mengeluarkan luapan isi hatinya usai gagal pergi haji. Seharusnya, dia berangkat ke Tanah Suci tahun ini.
Istri Hanung Bramantyo ini mengaku sedih melihat postingan tentang ibadah haji.
"Liatin timeline soal haji. Hari Arafah, abis Ashar insya Allah mustajab untuk berdoa. Di kepalaku cuma pengen haji aja," kata Zaskia Adya Mecca dengan emoji menangis di Instagram Story pada Senin (19/7/2021).
Pemain Ayat Ayat Cinta ini mengatakan bahwa memiliki uang bukan jaminan buat bisa melangsungkan ibadah haji.
"Punya uang, punya waktu, belum tentu bisa berangkat semau kita. Tetap Allah yang menentukan siapa yang bisa datang," tutur Zaskia Adya Mecca.
Ibu lima anak ini pun berdoa agar keinginannya buat melaksanakan haji ke Tanah Suci bisa tercapai. Zaskia Adya Mecca berharap bisa berangkat tahun depan.
Mengingat ini sudah menjadi impiannya sejak lama. Apalagi, dia dan sahabatnya, Shireen Sungkar sudah berharap bisa segera ke sana.
"Bismillah semoga tahun depan Allah mengizinkanku dan suami berhaji," ujar Zaskia Adya Mecca.
"Juga Shireen karena kita sudah abreng-bareng cita-citanya dari lima tahun lalu. Bismillah," sambungnya lagi.
Baca Juga: Sembuh dari Corona, Hanung Bramantyo Jalani Donor Plasma Konvalesen
Seperti diketahui, pemerintah Indonesia meniadakan ibadah haji sejak 2020. Pemicunya lantaran pandemi virus corona yang tidak kunjung berakhir.
Apalagi tahun ini lonjakan kasus pasien Covid-19 terus meningkat. Sehingga Arab Saudi menutup penerbangan dari Indonesia.
Berita Terkait
-
Anomali 2025, 4 Film Hanung Bramantyo Gagal Tembus 1 Juta Penonton
-
6 Artis Liburan Akhir Tahun ke Luar Negeri, Aura Kasih Pilih Jepang
-
Wajahnya Disebut Terlalu Putih, Anak Pengungsi di Tamiang Ketakutan Lihat Zaskia Adya Mecca
-
Zaskia Adya Mecca Kunjungi Lokasi Bencana Aceh, Ungkap Korban 5 Hari Tanpa Bantuan
-
Disutradarai oleh Hanung Bramantyo, Ini Pemeran Film Children of Heaven
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Ratu Sofya Curhat Nangis-Nangis Jadi Tulang Punggung, Adik Pasang Badan Bela Orang Tua
-
Dituding Lakukan Kekerasan Seksual, Roby Tremonti Tantang Aurelie Moeremans Tunjukkan Bukti
-
Syok Baca 'Broken Strings' Aurelie Moeremans, Jessica Iskandar Ungkap Kisah Seram di Masa Lalu
-
Masih 16 Tahun, Adegan Ranjang Richelle Skornicki dengan Aliando di Pernikahan Dini Gen Z Dikecam
-
Peluncuran FolagoPro sebagai Promotor Konser, Umumkan "An Evening with Brian McKnight" di Jakarta
-
Nyesek! Ratu Sofya Curhat Jadi Tulang Punggung Hingga Rela Beradegan Tak Pantas Demi Hidupi Keluarga
-
Farida Nurhan Jual Akun YouTube Seharga Rp10 Miliar, Tinggalkan 5,3 Juta Subscriber
-
Resmi Umumkan Jadwal Tur Dunia, Konser BTS di Jakarta Digelar Selama 2 Hari
-
Nama Nikita Willy Diseret Usai Pengakuan Aurelie Moeremans, Benarkah Pernah Jadi Korban Grooming?
-
Buku Broken Strings Aurelie Moeremans Segera Terbit, Ini Sosok di Balik Penerbit Buku Ohara