Suara.com - Merawat anak yang sedang terpapar covid-19 juga berdampak pada artis Natalie Sarah di tempatnya bekerja. Dia sampai dikucilkan di lokasi syuting.
"Pas dateng di lokasi, di bascamp biasanya banyak orang ini nggak ada, ngibrit-ngibrit," kata Natalie Sarah di acara Rumpi baru-baru ini.
Natalie sebelumnya memberitahu orang-orang di lokasi syuting kalau beberapa anggota keluarganya terpapar covid-19 di rumah. Mereka yang positif adalah anak, adik, hingga ART yang bekerja dengan Natalie.
Tapi Natalie sendiri selalu negatif tiap kali dites swab sebelum memulai syuting.
"Kan aku kasih tau dong, nih gue sebenaranya ngerawat anak. Anak gue positif, adik positif, ART positif. Aku sih negatif, jadi sebelum syuting swab dulu lah segala macam," ujarnya.
Sama sekali tak sakit hati, Natalie Sarah justru memaklumi tak ada yang mau dekat dengannya selama berada di lokasi syuting. Meskipun kata dia, mereka tahu kalau dirinya negatif covid-19.
"Kekhawatiran orang wajar banget, jadi aku biang aku izin dulu. Jadi kalian juga nyaman, walaupun aku negatif terus," ujarnya.
Kini, mereka yang positif covid-19 sudah sembuh. Namun Natalie belum mau langsung bekerja lantaran ingin tenang lebih dulu dan memastikan dia baik-baik saja.
"Kemaren baru banget sembuh ditanya kan, bisa sembuh nggak. Aku bilang baru banget sembuh jeda dulu deh seminggu biar beneran seneng," kata Natalie Sarah.
Baca Juga: Waspada, Adik Natalie Sarah Sesak Napas Konsumsi Obat untuk Covid-19 dari Broadcast WA
"Kalau kemarin kan biasanya posting di Instagram untuk semangati keluarga, itu ibaratnya kita buat supaya kita nggak sedih, udah selesai semua itu seneng beneran," ujarnya lagi.
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
7 Gaya Nyentrik Rama Duwaji Istri Walikota New York Sebelum Pindah ke Balai Kota
-
4 Film Ahn Sung Ki yang Baru Meninggal, Lawan Main Park Seo Jun di The Divine Fury
-
Trauma di Malam 1 Suro: Pengalaman Mencekam Michelle Ziudith Syuting Film Alas Roban
-
Sinopsis Stranger Things: Tales from 85, Spin-Off Versi Animasi
-
Papa Zola The Movie Segera Tayang di Bioskop Indonesia, Ini Jadwal dan Fakta Menariknya
-
Sinopsis dan Fakta Menarik The Spy di Netflix: Kisah Nyata Eli Cohen, Agen Mossad Paling Legendaris
-
Sinopsis The Rip, Saat Integritas Polisi Diuji Materi
-
Deretan Fakta Sosok Baek Ki Tae, Peran Baru Hyun Bin di Drakor Made in Korea
-
Rekomendasi Drama Korea Time Travel yang Seru dan Wajib Ditonton
-
Channing Tatum dan Jamie Foxx Bikin Gedung Putih Meledak, Whote House Down Malam Ini di Trans TV