Suara.com - Sahabat Ayu Ting Ting, Ivan Gunawan turut berkomentar atas aksi kedua orangtua si pedangut yang menyatroni rumah haters yang diketahui bernama Kartika Damayanti.
Ditemani petugas polisi, kedua orangtua Ayu Ting Ting diketahui sampai ke Bojonegoro untuk memburu pelaku yang melakukan bully ke Ayu Ting Ting dan putrinya, Bilqis Khumairah Razak.
Ivan Gunawan pun mendukung sikap kedua orangtua Ayu Ting Ting. Karena hal tersebut bisa membuat jera bagi si Kartika Damayanti, dan pelajaran bagi haters lain.
"Buat saya bagus, kalau misalkan bisa diproses ya, harus diproses. Supaya netizen punya efek jera ya. Karena kan kita manusia juga, sama-sama manusia," kata Ivan Gunawan, saat ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (29/7/2021).
Menurut Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting dan keluarga pun manusia biasa yang tak bisa tinggal diam saat diusik terus. Wajar bila keluarga pelantun "Sambalado" ini merasa terusik.
"Kalau manusia hatinya sudah tersakiti, terusik pastinya juga kan ingin melakukan sesuatu," imbuh lelaki yang biasa disapa Igun ini.
Ivan Gunawan merasa keluarga Ayu Ting Ting takkan sebegitunya memperlakukan haters jika tak keterlaluan. Sebab, selama ini pun mereka tak separah itu meski Ayu banyak pembencinya dan sering dibully.
"Aku yakin sekali keluarganya Ayu Ting Ting, kalau hanya sekali dua kali, nggak akan segitunya sakit hati. Mungkin itu sudah sangat keterlaluan ya," tutur Ivan Gunawan.
Aksi orangtua Ayu Ting Ting, Umi Kalsum dan Abdul Rozak alias Ayah Ojak menghampiri kediaman haters Ayu Ting Ting di Bojonegoro kemarin langsung ramai di media sosial. Meski haters tersebut ternyata sudah lebih dulu pergi ke Singapura,
Baca Juga: Penghina Anak Ayu Ting Ting Sudah 7 Tahun Berada di Singapura
Umi Kalsum pun tak berhenti mengejar dan meminta bantuan KBRI Singapura untuk memulangkan KD, Kartika Damayanti ke Indonesia.
Ibunda Ayu Ting Ting tampak amat geram dengan perbuatan KD. Ia sampai mengadu ke KBRI bahwa anak dan cucunya yang masih kecil sudah dihina dengan keterlaluan.
Umi Kalsum juga sempat membagikan video percakapannya dengan orangtua terduga KD itu, sayangnya ia mematikan suara di video tersebut.
Berita Terkait
-
Usai Raffi dan Ivan Gunawan, Oma Nino Senggol Willie Salim: Duitmu Palsu! Beli Tanahku Rp1 Miliar
-
Raffi Ahmad Curhat Tak Bisa Tampil di Lapor Pak, Gegara Ada Ayu Ting Ting?
-
Ivan Gunawan Risih Dipanggil Haji Igun: Kayak Harus Menunjukkan Banget
-
Ayah Ojak Ditegur karena Pakai Emas, Ini Perhiasan yang Boleh Dipakai Laki-Laki Menurut Islam
-
Belum Kelar Trauma Ibu-ibu Ngutang, Ivan Gunawan Kini Didatangi Orang Lagi Gegara Mimpi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
Terkini
-
Bentak Dearly Djoshua Gegara Tak Paham Musik, Ari Lasso Dituding Red Flag
-
Anak Farida Nurhan Diduga Alami Kekerasan, Dipukul hingga Disundut Puntung Rokok
-
Ustaz Yusuf Mansur Dikritik Usai Buka Jasa Kirim Doa Seharga Rp 10 Juta: Ada Aja Gebrakannya
-
Deswita Maharani Ogah Kasih Wejangan ke Syifa Hadju Usai Dilamar: Anak Sekarang Susah Dinasihati
-
Adik Syahrini Saat Ketahuan Comot Foto Tanpa Izin: Chef Devina Penjual Siomay Juga?
-
Bukan Diduga Lagi, Foto Siomay Bisnis Keluarga Syahrini Comot Milik Chef Devina Tanpa Izin
-
Zaskia Adya Mecca Bawa Kabar Terkini dari Kondisi Kala dan Faisal Usai Insiden Pemukulan TNI
-
Aditya Bagja Ungkap Alasan Hengkang dari The SIGIT: Kehilangan Gairah Bermusik
-
Restu Sinaga Sebut Penjara Jadi Titik Balik Hidup Usai Terjerat Kasus Narkoba
-
Kasus Pemukulan Karyawan Zaskia Adya Mecca oleh Oknum TNI Diulang dari Awal, Kala Jadi Saksi Kunci