Suara.com - Ayah Taqy Malik, Mansyardin Malik membantah tuduhan M, istri sirinya yang menyebut adanya penyimpangan seksual. Ia menegaskan, ucapan yang dilontarkan perempuan 34 tahun itu adalah dusta.
"Oh nggak benar itu (tudingan penyimpangan seksual), nggak, nggak (melakukan anal seks) bohong," kata kuasa hukum Mansyardin Malik, Halim Darmawan kepada awak media, Senin (13/9/2021).
Kendati membantahnya, namun M memiliki bukti visum. Ia mengaku mengalami cedera atas perbuatan tersebut.
"Ada kerusakan yang sangat signifikan di bagian belakang, hingga stadium 4," kata kuasa hukum M, Eri Kartanegara yang ditemui di kawasan Senopati, Jakarta Selatan pada Minggu (12/9/2021).
Menanggapi kasus tersebut, Ustaz Erick Yusuf yang berteman dengan Taqy Malik, tak mau banyak berkomentar. Ia mengaku hanya mengenal mantan suami Salmafina Sunan ini, tetapi tidak dengan ayahnya.
"Saya belum pernah berhubungan dengan beliau (ayah Taqy Malik)," kata Ustaz Erick Yusuf saat dihubungi Suara.com, Senin (13/9/2021).
"Kalau masalah komentar, kita prihatin, tetapi jangan cepat mengambil keputusan. Harus tabayun dulu, dipastikan benar atau tidak. Jangan sampai, ternyata bukan," imbuhnya.
Ketimbang memberikan komentar terhadap kasus ayah Taqy Malik, Ustaz Erick Yusuf memberikan pesan bijak kepada pasangan suami istri mengenai penyimpangan seks ini. Bahwa melakukan seks melalui anal, berbahaya dan diharamkan oleh Allah.
"Kita bisa mengambil hikmah bahwa pasangan suami istri yang belum mengetahui, bisa tahu kalau hubungan seperti itu berbahaya, mendatangkan murka dari Allah," jelas Ustaz Erick Yusuf.
Baca Juga: Berhubungan Seks Lewat Anal, Ustaz Erick Yusuf: Dosa Besar!
Peristiwa ini pernah terjadi di zaman Nabi Luth. Di mana marak kasus sodomi, penyimpangan seksual yang terjadi antara sesama jenis, hingga akhirnya datang azab dari Allah.
"Setidaknya dengan berita ini, kita memahami bahwa jangan sampai kita menjadi kaum Nabi Luth," tuturnya.
Mengenai bahaya dari hubungan seks anal, Ustaz Erick Yusuf mengatakan, orang-orang tersebut bisa tertular penyakit.
"Kalau kita lihat banyak penyakit menular dari hubungan yang seperti itu, misalnya AIDS. karena itu kan bagaimanapun kotoran, bisa masuk dan menularkan ketika melakukan dengan pasangan," kata Ustaz Erick memaparkan.
Berita Terkait
-
Sunan Kalijaga Masih Tak Terima Anaknya Dicampakkan, Ingat Lagi Kisah Cinta Taqy Malik dan Salmafina
-
Ibunda Salmafina Sunan: Saya Anggap Taqy Malik Tak Pernah Ada
-
Buntut Unggahan Taqy Malik, Sunan Kalijaga Murka: Pintu Maaf Sudah Tertutup
-
Salmafina Akhirnya Ungkap Perlakuan Taqy Malik ke Orang Tuanya
-
Sebut Taqy Malik 'Makhluk', Heidy Sunan Tak Sudi Ucap Nama Mantan Menantu: Saya Sesakit Itu
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026