Suara.com - Larissa Chou tak kuasa menahan tangis saat menyinggung mantan suaminya, Alvin Faiz. Momen ini hadir saat ibu satu anak itu mengisi kajian dakwah bersama ibu tiri sang mantan, Umi Rania.
Larissa Chou awalnya menguatkan diri, bersyukur bahwa Alvin Faiz kini telah menemukan pasangan barunya. Selebgram 25 tahun itu sekaligus mendoakan pernikahan putra almarhum Ustaz Arifin Ilham ini dengan Henny Rahman.
"Sudah menemukan jodohnya juga, alhamdulillah. Doakan Alvin semoga sakinah mawaddah warrahmah," ucap Larissa Chou dikutip dari kanal YouTube SCTV, Sabtu (18/9/2021).
Saat Larissa Chou melanjutkan doanya untuk Alvin Faiz, ia terdiam sejenak. Sampai akhirnya ibu Muhammad Yusuf Alvin Ramadhan ini menyelesaikan ucapanya.
"Semoga Alvin pernikahannya.... hmm, sampai jannah," imbuhnya.
Tangis Larissa Chou pecah. Ia menurunkan mic, melirik ke sebelah, tempat di mana mantan mertuanya, Umi Rania duduk.
Sontak, istri kedua almarhum Ustaz Arifin Ilham itu bangkit dan memeluk perempuan kelahiran Cirebon tersebut.
"Insya Allah, kuat nak," ucap Umi Rania memberikan semangat.
Saat sesi wawancara, Larissa Chou menerangkan dalam tahap berusaha ikhlas. Air mata itu pun sebagai bukti, sekuat-kuatnya ia bertahan, janda satu anak ini tetaplah seorang manusia biasa.
Baca Juga: Ditanya Pindah Agama Usai Cerai Dengan Alvin Faiz, Larissa Chou Beri Tanggapan Menohok
"Kan nggak gampang ya, lagi berusaha untuk ikhlas saja. Namanya teringat, manusiawi kan ya," tutur Larissa Chou.
Meski mengatakan berusaha ikhlas, Larissa Chou memastikan diri sudah move on. Ia tak mau larut dalam masa lalu dan siap menata masa depan yang lebih baik.
"Untuk move on memang sudah banget ya," jelas perempuan yang akrab disapa Cici ini.
Larissa Chou melalui kisah hidup yang tidak mudah. Di usia 20 tahun, Larissa Chou menikah dengan Alvin Faiz yang kala itu masih menginjak 17 tahun.
Pernikahan Larissa Chou dan Alvin Faiz dikaruniai seorang putra, Muhammad Yusuf Alvin Ramadhan. Namun baru berjalan lima tahun, pernikahan itu kandas pada Juni 2021.
Larissa Chou membongkar aib Alvin Faiz di mana salah satunya adalah tuduhan zina dengan perempuan lain pada 2019.
Berita Terkait
-
Dicurigai Pisah, Larissa Chou Kini Pamer Kemesraan dengan Suami
-
Tepis Isu Rumah Tangga Retak, Ikram Rosadi Unggah Momen Photobox Bareng Larissa Chou dan Anak
-
Bagikan Video Anak Bungsu Menangis, Larissa Chou Buktikan Rumah Tangga Masih Adem Ayem
-
Heboh Isu Rumah Tangga Larissa Chou, Seberapa Penting Nafkah Suami?
-
Sama Seperti Tasya Farasya, Larissa Chou juga Repost soal Nafkah
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
The Batman Part 2 Bertabur Bintang Marvel, Ada Sebastian Stan Hingga Scarlett Johansson
-
Dulu Bangga Tampil Seksi, Celine Evangelista Nangis Ingat Dosa yang Ditanggung
-
First Look X-Men di Avengers: Doomsday, Reuni Legendaris yang Mengguncang MCU
-
Siapa Inka Williams? Pacar Channing Tatum yang Ternyata Besar di Bali
-
Richard Lee Dipulangkan Polisi Tengah Malam, Kondisi Kesehatan Menurun
-
Diduga Pamer Pacar Baru, Unggahan Fuji Curi Atensi: Akhirnya Diposting!
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka