Suara.com - Bintang FTV Adhitya Alkatiri mendadak curhat soal perselingkuhan di Instagram Story. Diduga, sang aktor telah diselingkuhi kekasihnya, Adinda Azani.
Adhitya Alkatiri mengawali curhatnya, Rabu (22/9/2021) Lewat sebuah pertanyaan, "Jadi gini ya rasanya diselingkuhi?"
Nahasnya lagi, perselingkuhan itu dilakukan dengan seorang pria yang ternyata sudah memiliki kekasih. Hal ini pula yang sudah diketahui perempuan yang berselingkuh tersebut.
"Kecewa pasti, tapi mungkin hidup seperti ini," tutur bintang film Sin tersebut.
Meski mengaku kecewa, Adhitya Alkatiri berusaha mengambil sisi positif. Bahwa hidup tak selalu berisi kebahagiaan "Kadang, lu juga harus merasakan rasa pahitnya hidup," terang aktor 29 tahun itu.
Tak hanya mengungkap soal perselingkuhan, Adhitya Alkatiri juga mengisyaratkan hubungannya dengan sosok yang dimaksud nyaris ke jenjang pernikahan. Petunjuk inilah yang semakin menguatkan unggahan ini ditujukkan untuk Adinda Azani.
"Persiapan gue sudah 75 persen untuk ke jenjang yang lebih serius bersamanya. Tapi yasudahlah, semoga dia bahagia dengan pilihannya saat ini," ucap Adhitya Alkatiri mengakhiri curhatnya.
Warganet pun penasaran dengan postingan tersebut. Tidak sedikit yang bertanya di kolom komentar unggahan Adhitya Alkatiri pada 14 September 2021.
"Kepo deh sama story-nya. Sama Dinda udahan kah?" kata @etfa92.
Baca Juga: Istri Giring Jawab Isu Tynna Kanna Selingkuh dari Kenang Mirdad
"Bang, jangan putus sama Dinda dong," pinta @butet.17.
Sementara itu dipantau dari Instagram Adinda Azani, warganet menanyakan hal serupa pada aktris 27 tahun ini.
"Katanya dia selingkuh, memang iya?" tanya @ay_affaaa.
"Ka Dinda selingkuh sama siapa memangnya?" timpal @che_azuraa.
"Kak, kenapa selingkuh? Kasihan bang Adit," tulis @dessy_anggri.
Dari pertanyaan tersebut, tidak ada satupun yang mendapat respons Adinda Azani.
Berita Terkait
-
3 Film dan Series Terbaru Luthfi Aulia, Filmmaker yang juga Suami Hanggini
-
Review Film Saranjana: Kota Gaib, Tema Potensial tapi Eksekusi Bikin Ambyar
-
Viral di Media Sosial, Kisah Kota Gaib Saranjana Diangkat ke Layar Lebar
-
Adinda Azani Pamer Foto Gendong Anak Tanpa Makeup, Netizen Bawa-bawa Gita Savitri
-
10 Potret Adinda Azani Usai Melahirkan, Wajah Polosnya Jadi Sorotan
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Viral Sosok 'Mbak Pipit' Disebut ART Cristiano Ronaldo yang Digaji Rp93 Juta, Begini Faktanya
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan