Suara.com - Cuplikan ocehan pedangdung Aty Kodong mengenai Indosiar, viral di media sosial. Ia mengatakan tak sudi menghadiri panggilan stasiun televisi yang membesarkan namanya.
Aty Kodong awalnya mengatakan, Indosiar tidak akan memanggilnya untuk sebuah pekerjaan. Runner up D'Academy 1 pun menegaskan tak perlu hal itu dilakukan, sebab pelantun Ku Ingin ini juga enggan hadir di sana.
"Pantesan Indosiar nggak panggil saya. Nggak usah, nggak usah panggil Aty Kodong," kata Aty Kodong dikutip dari @lambehofficial, Rabu (6/10/2021).
Jangankan datang memenuhi panggilan stasiun televisi tersebut, Aty Kodong bahkan tak mengharap dirinya diundang disana.
"Saya juga nggak mengharap mau dipanggil," ucap Aty Kodong yang awalnya duduk kemudian beranjak meninggalkan kameranya.
Tak diketahui secara pasti kapan video Aty Kodong itu pertama kali hadir di media sosial. Namun tak sedikit warganet menyayangkan ucapan penyanyi bernama asli Nur Aty.
Sebab seperti diketahui, nama Aty Kodong mulai dikenal publik saat ia menjadi finalis kompetisi dangdut D'Academy. Tak hanya berskala nasional, sang biduan juga pernah ada di jajaran ajang pencarian bakat internasional, D'Academy Asia.
Selain bernyanyi, Aty Kodong juga pernah berakting di salah satu judul sinetron Indosiar. Kala itu ia dipasangkan dengan Lesti Kejora.
"Attitudenya nggak bagus, makanya nggak diundang di televisi," kata @leeya_hermawan.
Baca Juga: Caption Video Aty Kodong Dituding Sindir Lesti Kejora, Singgung Perut Buncit
"Astaga kalau nggak di Indosiar nasib anda nggak kayak sekarang. Jangan sombong kak," ucap @chasyalma.
"Bus** dah ni orang.. Kalau bukan dari ajang yang diadakan di Indosiar, lu bukan siapa-siapa, meski sudah terkenal tetaplah rendah hati,2 tulis @yuyuncolin.
"Hahaa, kalau bukan karena Indosiar, lu itu siapa?" timpal @noor_bayti.
Berita Terkait
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Lika-liku Perjalanan Tasya hingga jadi Juara Dangdut Academy 7, Pantang Menyerah!
-
Hasil Grand Final 2 D'Academy 7: Prediksi Juara, Tasya atau Valen?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Penunggu Rumah: Buto Ijo Hadirkan Ketegangan yang Ramah Anak dan Keluarga
-
4 Artis Ungkap Kisah Hidup Lewat Buku, Jauh Sebelum Aurelie Moeremans
-
Profil Becky Armstrong, Nanno Baru di Girl from Nowhere: The Reset
-
Keluar dari Zona Nyaman, Judika Jelajahi Nuansa Folk Lewat Lagu "Terpikat Pada Cinta"
-
Eksplorasi Tabu dan Misteri di Bercinta dengan Maut, Hadirkan Maxime Bouttier hingga Teuku Rassya
-
Film India Haq Dinilai Mirip Kasus Inara Rusli, Bisa Ditonton di Netflix
-
Mengenal Deviana Mulyadi, Istri Kak Seto yang Jarang Tersorot
-
Wajib Tahu! Rekap Film 28 Years Later Sebelum Nonton The Bone Temple
-
Sinopsis The Art of Sarah, Lee Jun Hyuk Selidiki Kehidupan Shin Hae Sun yang Penuh Teka-teki
-
Kasus Aurelie Jadi Pemicu, Kak Seto Dituding Child Grooming Gara-Gara Usia Istri