Suara.com - Kaburnya Rachel Vennya dari karantina Covid-19 setelah pulang dari Amerika Serikat masih menjadi pembicaraan publik. Sebagai rekan yang juga ada di Amerika Serikat, Denny Sumargo paham permintaan maaf Rachel Vennya tak bisa begitu saja diterima.
"Kemarin ini kan dia sudah minta maaf ya. Cuma tetap namanya proses minta maaf ini tidak langsung, pasti banyak orang yang masih mempertanyakan," kata Denny Sumargo ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (19/10/2021).
Denny Sumargo berharap kasus ini menjadi pembelajaran dan pendewasaan diri untuk Rachel Vennya. Ia pun berharap kasus kaburnya janda dua anak ini dari karantina ini bisa ditindak tegas pemerintah.
"Kalau dari kesalahan, kalau terbukti ya ini kan masih diduga kan, buktikan dulu. Lalu harus ditindak tegas supaya ada pembelajaran kepada setiap pihak," ujar Denny Sumargo.
Denny Sumargo berharap setiap warga negara Indonesia bisa mematuhi peraturan yang ada. Hal itu bertujuan agar tak ada diskriminasi dan terwujudnya keadilan atas hukum di Indonesia.
"Supaya tidak ada diskriminasi ya, karena negara ini sudah ada banyak chaos, karena masalah diskriminasi," imbuh Denny Sumargo.
Meski mengenal sosok Rachel Vennya, Denny Sumargo pun tak segan-segan meminta agar mantan istri Niko Al Hakim ini bertanggung jawab atas kaburnya ia dari karantina Covid-19. Mantan pebasket Nasional ini pun berharap tak dimusuhi karena sikapnya ini.
"Jadi mohon maaf Rachel, ya harus ditindak," kata Deddy Sumargo tegas.
"Gue dimusuhin nggak ya habis ini, haha," kata Deddy Sumargo sambil bercanda.
Baca Juga: Nikita Mirzani Bongkar Harga yang Harus Dibayar saat Karantina di Hotel
Rachel Vennya terkonfirmasi kabur dari karantina di Wisma Atlet setelah pulang dari Amerika Serikat dalam rangka acara New York Fashion Week. Padahal, pilihannya karantina di Wisma Atlet pun salah karena yang berhak dikarantina di sana adalah pelajar dan TKI/TKW yang bekerja di luar negeri, dan pegawai pemerintah RI.
Rachel Vennya pun sudah buka suara terkait kaburnya ini. Ia memohon maaf karena kabur dari karantina. Namun, ia membantah sempat melakukan karantina di Wisma Atlet.
Berita Terkait
-
Tak Mau Disangka Settingan, Amanda Manopo Tegas Bantah Kasihani Fajar Sadboy
-
Bongkar Urusan Ranjang dengan Kenny Austin, Amanda Manopo: Masih Tetap Liaran Gue!
-
4 Tahun Berlalu, Rachel Vennya Bahas Harta Gono Gini
-
Disinggung soal Perceraian Orang Tua, Anak Rachel Vennya Beri Jawaban Bijak
-
Ditanya soal Perceraian Orangtua, Jawaban Anak Rachel Vennya Dewasa Banget
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Doa dan Dukungan Posan Tobing atas Bencana Banjir Longsor di Tapanuli dan Sibolga
-
Kasus Tumbler Hilang di KRL Melebar: Anita Dewi Disebut Dipecat, Nasib Suami Masih Dievaluasi
-
Dituduh Pakai Gelang Couple dan Umrah Bareng Inara Rusli, Insanul Fahmi: Demi Allah..
-
5 Serial Netflix Terpopuler Sepanjang Masa, Stranger Things Segera Tamat
-
Berani Laporkan Inara Rusli ke Polisi, Ternyata Wardatina Mawa Punya Backingan yang Tak Main-Main
-
5 Film Indonesia Raih Penonton Terbanyak di Hari Pertama Penayangan Sepanjang 2025
-
Sinopsis We Bury The Dead, Daisy Ridley Hadapi Zombie Jenis Baru
-
Rekomendasi Film Indonesia Genre Sci-fi di Netflix, Ceritanya Unik-Unik
-
Tahu Kabar Inara Rusli Dinikahi Pria Beristri Bukan Hoaks, Eva Manurung Ibu Virgoun Kejang-Kejang
-
Hotel Danau Toba Penuh Konflik Warisan, Diangkat ke Film Drama Komedi