Suara.com - Penyanyi Anggun C Sasmi dan suaminya, Christian Kretschmar tengah jalani karantina di sebuah hotel di Jakarta. Karantina tersebut merupakan bagian protokol kesehatan setelah dia melakukan perjalanan dari Prancis.
Lewat Instagram, Anggun C Sasmi membagikan beberapa momen saat berada di hotel tersebut bersama sang suami. Per hari ini, Kamis (28/10/2021), dia sudah dikarantina selama tiga hari.
"Baru merasakan dikarantina begitu masuk Indonesia, sekarang hanya 5 hari," tulis Anggun di caption.
Anggun sama sekali tak masalah dikarantina sebelum pulang ke kediamannya. Baginya, meski bukan hal yang diinginkan, dia tetap harus dikarantina demi kebaikan bersama.
"Penting sekali untuk mematuhi peraturan demi keselamatan semua. Jika diharuskan melakukan sesuatu yang tidak kita inginkan, seperti karantina ini, penting sekali untuk melihatnya dari sisi positif," ungkapnya.
Anggun dan suami menjadikan karantina lima hari itu sebagai 'liburan kecil'.
"Untuk menghilangkan jetlag, jadi dinikmati saja," tulisnya.
Unggahan Anggun ini memantik komentar warganet, termasuk teman-temannya di Indonesia. Mereka ramai-ramai mengucapkan selamat datang.
"Welcome home sayangku," komentar pemilik akun niluhdjelantik.
"Welcome darling," timpal pemilik akun davehendrik.
Baca Juga: Rachel Vennya Dijadwalkan Diperiksa Polda Metro Jaya Pekan Depan
"Welcome Jakarta Indonesia mbak Anggun kangen makan siomay," seru akun yanherdi01.
Cukup jadi perhatian, ada warganet yang diduga menyindir kaburnya selebgram Rachel Vennya dari karantina sepulangnya dari Amerika Serikta. Dia menyebut Anggun saja yang penyanyi kelas dunia mau jalani karantina.
"Artis international aja ikutin protokol kesehatan, lah yang cuman modal selebgram dah belagu amat main kabur," komentar christian_joshuapale.
"@christian_joshuapale ke bayang kan kalau mba anggun lari bisa-bisa satu negri Indonesia meledak," timpal rizzi.ii.
"@christian_joshuapale akhirmya terwakilkannn," komentar dhebbi_rika yang setuju dengan pendapat @christian_joshuapale.
Berita Terkait
-
6 Artis Muslim Pernah Makan Babi Sampai Ada yang Dipenjara, Rachel Vennya Korban Salah Sangka
-
Rachel Vennya Dicurigai Makan Kriuk Babi, Padahal Caption Sudah Jelaskan Faktanya
-
Rachel Vennya Akui Tutupi Kehamilan Erika Carlina dengan Alasan Sahabatnya Sakit Autoimun
-
Dulu Manajer Azizah Salsha, Vicky Alaydrus Diduga Sindir Mantan Istri Pratama Arhan si Janda Norak
-
5 Lelaki yang Pernah Dekat dengan Azizah Salsha Kebanyakan dari Circle Rachel Vennya, Kebetulan?
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Bukan Gagal, Ini Alasan Sebenarnya Sara Wijayanto dan Demian Aditya Setop Program Hamil
-
3 Fakta Amanda Manopo Diserang Hal Mistis Sebelum Menikah dengan Kenny Austin
-
15 Film Indonesia Tayang November 2025 di Bioskop, Ada Pangku hingga Agak Laen 2
-
Kelakar Jonathan Latumahina Usai Lihat Chicco Jerikho Jadi Dirinya di Film 'Ozora'
-
Gara-Gara Lapor Pak! Andhika Pratama Terbebani dengan Citra Lucu
-
Sinopsis Because There Is No Next Life, Drama Korea Terbaru Kim Hee Sun
-
Profil Sophie Turner, Mantan Istri Joe Jonas yang Kini Dikabarkan Dekat dengan Chris Martin
-
Di Balik Jeruji Besi, Eks Karyawan Ashanty Akhirnya Akui Gelapkan Uang Perusahaan
-
Sinopsis Sampai Titik Terakhirmu: Perjuangan Cinta Sehidup Semati Albi dan Shella
-
Getaran Batin Acha Septriasa Saat Ucap Syahadat di Film 'Air Mata Mualaf'