Suara.com - Aktivitas Tubagus Joddy, Vanessa Angel yang menggunakan ponsel saat mengemudikan mobil bisa dijerat pasal. Polisi mengatakan, kegiatan tersebut masuk dalam kesengajaan dan membahayakan penumpang lain.
"Iya, sengaja. Dia kan tahu menggunakan handphone itu bisa membahayakan orang lain hingga terjadi kecelakaan," kata Kombes Pol Latif Usman, Direktur Direktorat Lalu Lintas Polda Jawa Timur di kanal YouTube Deddy Corbuzier, Senin (8/11/2021).
Kesengajaan itu, jelas masuk dalam tindak pidana. Sebab ada pasal lalu lintas yang mengatur mengenai pelanggaran tersebut.
"Lalai itu di (pasal) 310, kalau kesengajaan nanti di (pasal) 311," jelas Kombes Pol Latif Usman.
Sebagai informasi, pasal 311 Undang- Undang Lalu lintas dan Angkutan Jalan (UU LLAJ) berisi, "Setiap orang yang dengan sengaja mengemudikan Kendaraan Bermotor dengan cara atau keadaan yang membahayakan bagi nyawa atau barang dipidana dengan pidana penjara paling lama satu tahun atau denda paling banyak Rp 3 juta."
Hanya saja hingga kini, polisi belum menentukan status Tubagus Joddy hingga ancaman pidana untuknya.
Kepolisian masih menggali lebih dalam keterangan dari sopir Vanessa Angel tersebut terkait kecelakaan maut yang terjadi, Kamis (4/11/2021).
"Kami sedang meneyelidiki. Apakah sampai di titik kecelakaan masih menggunakan ponsel, masih didalami," kata Kombes Pol Latif Usman.
Seperti diberitakan sebelumnya, Tubagus Joddy mengakui mengendarai mobil dengan kecepatan tinggi. Ia juga menggunakan ponsel sebelum peristiwa nahas itu terjadi.
Baca Juga: Sedih, Anak Vanessa Angel Terus Menangis Cari Ayah dan Ibunya
"Kami mendapatkan informasi bahwa kecepatan 130 km/jam. Saat di km 672.300 itu oleng ke kiri. Menyentuh pembatas besi," ucap Kombes Pol Latif Usman.
"Fatalnya memang, dia menghatam ujung batas beton. Terjadi benturan sangat keras,"imbuhnya.
Berita Terkait
-
Setahun Bebas dari Penjara, Mantan Sopir Vanessa Angel Tubagus Joddy Lamar Kekasih
-
Fuji Tak Nyaman Rumahnya Sering Didatangi Orang Asing: Tolong Hargai Aku
-
Dicecar Soal Gaji Magang di DPR, Mayang Teriak Disudutkan Host Pagi Pagi Ambyar
-
Mayang Ngaku Berat Nyanyikan Lagu untuk Mendiang Vanessa Angel
-
Air Mata Mayang Pecah, AI Vanessa Angel Beri Kejutan di Peluncuran Single "Rinduku"
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV