Suara.com - Ayah Bibi Ardiansyah, H Faisal mengungkap besannya, Doddy Sudrajat mendapat uang lebih dari Rp 500 juta dari asuransi kematian Vanessa Angel. Namun hal tersebut langsung dibantah oleh Doddy.
"Sampai sekarang aja nilainya Daddy (sapaan Doddy) enggak tahu berapa. Berarti kan mereka yang ngurus," kata Doddy Sudrajat, ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (25/11/2021).
Menurut Doddy Sudrajat, ia selama ini tak tahu berapa jumlah tepat polis asuransi yang bakal diterimanya dari kematian Vanessa Angel. Oleh karena itu, ayah Vanessa Angel heran kenapa besannya malah emosi ketika mengetahui hal itu.
"Pihak Prudential pun nggak bilang nilainya berapa, jadi aneh juga ya kenapa Pak Faisal tahu ya," ujar Doddy Sudrajat.
Disinggung soal H Faisal yang tak ikhlas menandatangani surat pencairan asuransi, Doddy Sudrajat menanggapi santai. Menurutnya, jika besannya memang keberatan, hal itu cukup diurus Milano Lubis selaku pengacaranya.
"Kalau dikembalikan ke pihak Prudential enggak apa-apa, itu hanya mengetahui saja, tandatangan Pak Faisal sama saya. Kalau kemarin dia enggak mau, tandatangan Milano juga cukup," ucapnya.
Sebelumnya Faisal menjelaskan bahwa setelah mengajukan perwalian tunggal atas cucu mereka, Gala Sky Andriansyah, Doddy Sudrajat datang ke rumah. Ia kemudian meminta dokumen penting milik Vanessa Angel agar bisa mencairkan dana asuransi.
Faisal menyinggung soal uang asuransi itu. Dia menyebut Doddy Sudrajat sempat berbohong terkait nominalnya.
Tapi, Faisal memilih tidak memperpanjang masalah itu mengingat nama Doddy Sudrajat dan Mayang memang terdaftar atas nama ahli waris Vanessa Angel, meskipun Vanessa Angel mempunyai anak.
Baca Juga: Gala Diperebutkan, Kak Seto Akan Pertemukan Keluarga Vanessa Angel dan Bibi
"Saya tanya (ke Doddy) berapa dari Prudential, dia jawab Rp 30 juta. Padahal anak saya, keluarga saya sudah dihubungi Prudential nilainya lebih dari Rp 500 juta. Saya tahu. Saya diam saja, enggak ada masalah," ucapnya.
Namun Faisal marah ketika mengetahui kalau Doddy Sudrajat juga ingin mendapatkan hak perwalian atas cucunya, Gala Sky Ardiansyah.
Berita Terkait
-
CORE: Ekonomi Indonesia 2026 Resilien, Tapi Akselerasi Tertahan
-
Faisal Halim Mulai Siapkan Mental jika Malaysia Didiskualifikasi dari Kualifikasi Piala Asia 2027
-
Video Lama Viral, Pernyataan Setia Habib Bahar ke Istri Pertama Kontras dengan Pernikahan Barunya
-
Frans Faisal Sambut Peran Baru sebagai Ayah, Siap Ambil Jatah Begadang
-
Helwa Bachmid Ungkap Fakta Mengejutkan Jadi Istri Simpanan Habib Bahar
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Insanul Fahmi Minta Poligami, Wardatina Mawa Sentil Salat Subuhnya Saja Masih Bolong
-
Menelaah Larisnya Series 18+ di Indonesia
-
Soroti Konflik Lahan TNTN Riau, Chicco Jerikho 'Colek' Menhut Raja Juli
-
Inara Rusli Diduga Jadi Selingkuhan Pria Beristri, Padahal Anak Sulung Larang Punya Pasangan
-
Maia Estianty Dihujat karena Tampak Cuek, Dul Jaelani Justru Nangis Tahu Alyssa Daguise Hamil
-
8 Artis yang Umumkan Kehamilan Sepanjang 2025, Termasuk Alyssa Daguise
-
5 Fakta Tristan Molina, Pacar Baru Olla Ramlan yang Seumuran dengan Putranya Sendiri
-
Bella Bonita Murka Fisik Anaknya Tanpa Filter Dihina Tak Sesuai Ekspektasi
-
Hoaks atau Fakta? Ustaz Derry Sulaiman Tutupi Hubungan Gelap Inara Rusli dan Insanul Fahmi
-
Kronologi Mudy Taylor Meninggal: Sesak Napas, Ada Cairan di Jantung