Suara.com - Ussy Sulistiawaty mengalami kenaikan berat badan yang cukup drastis saat hamil Sakalingga Ibra Pratama tahun 2020 silam. Namun kini ia telah berhasil menurunkan berat badannya hingga 20 kg dan telah kembali seperti semula. Seperti apa transformasi Ussy Sulistiawaty?
Transformasi itu bukan tanpa usaha, melainkan telah melewati berbagai tahapan. Ussy semakin rajin berolahraga agar tubuhnya cepat kembali seperti sebelum hamil.
Tantangannya adalah masa pembatasan dari pemerintah yang membuatnya terpaksa lebih banyak di rumah dan mudah tergoda oleh makanan. Yuk, simak transformasi Ussy Sulistiawaty berikut ini!
1. Naik 20 kg
Selama mengandung anak bungsunya, Saka, Ussy Sulistiawati, berat badannya naik hingga 20 kg lantaran lebih banyak berada di rumah. Yup, seperti orang-orang pada umumnya, berada di rumah, Ussy jadi doyan ngemil. Ia pun jadi sering mengenakan kaus oblong pasca melahirkan.
2. Rajin olahraga
Untuk mengembalikan berat badannya seperti semula, Ussy melakukan berbagai upaya, salah satunya olahraga bulutangkis seperti ini. Olahraga, makan sehat, dan tidur cukup merupakan salah satu cara optimal untuk menjaga berat badan.
3. Pakai baju longgar
Selama berat badannya belum optimal, Ussy jadi kurang percaya diri dalam mengenakan pakaian. Alhasil, ia jadi lebih sering memakai baju berpotongan longgar yang menyamarkan bentuk tubuhnya.
Baca Juga: Dapat Jam Tangan Mewah di Hari Ultah, Andhika Pratama: Harga MC Naik!
4. Sepedaan
Tak hanya bermain bulutangkis, istri Andika Pratama ini juga membakar kalorinya dengan bersepeda. Apalagi, bersepeda juga saat ini menjadi olahraga yang cukup populer untuk dilakukan, baik di pedesaan maupun perkotaan.
5. Mulai langsing
Hasil tidak mengkhianati usaha. Tubuh Ussy perlahan mulai kembali berubah seperti semula. Ia pun kembali percaya diri untuk mengenakan pakaian yang pas di badan.
6. Tampak sangat berbeda
Turun 20kg, tubuh Ussy seolah kembali seperti saat sebelum ia hamil dan melahirkan Saka. Ussy pun mulai beraksi dengan pakaian-pakaian yang menunjukkan lekuk tubuhnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
The Ambush (Al Kameen): Ketegangan Brutal di Lembah Yaman, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Number One: Saat Masakan Ibu Jadi Hitung Mundur Kematian