Suara.com - Seorang aktor dituntut mampu memerankan berbagai karakter yang diminta. Profesionalitas seorang aktor juga diuji. Bahkan ketika tidak menyukai satu sama lain di luar syuting, aktor harus bersikap profesional kepada musuh di dunia nyata selama produksi film berlangsung.
Sederet aktor Hollywood ternyata pernah mengalami suasana yang disebutkan itu. Terdengar mustahil? Simak dulu cerita para aktor Hollywood yang main film bareng, tetapi sebenarnya musuhan di dunia nyata berikut ini.
1. Isaiah Washington vs Patrick Dempsey
Saat film Grey's Anatomy diproduksi pada 2006 silam, Isaiah Washington dan Patrick Dempsey sempat bertengkar di lokasi syuting. Washington disebut mencekik leher Patrick gara-gara terlambat bekerja.
Selain Patrick Dempsey, Isaiah Washington juga pernah meledek T.R. Knight yang juga berperan di film Grey's Anatomy sebagai 'gay'. Washington diceritakan mengulang ledekan tersebut di belakang panggung Golden Globes 2007. Knight kemudian mengakui dirinya gay dan mendapat dukungan penggemar.
Perwakilan Isaiah Washington telah merilis pernyataan bahwa permasalahan sang artis telah diselesaikan. Menurut perwakilan Washington, perbedaan memang tidak bisa dihindari. Oleh sebab itu, Washington telah menyampaikan permintaan maaf secara terbuka.
2. Tom Cruise vs Rob Lowe
Tom Cruise dan Rob Lowe pernah terlibat perkelahian saat syuting film The Outsider. Sama-sama aktor muda kala itu, Cruise dan Lowe berperan sebagai geng jalanan yang mengharuskan adanya adegan perkelahian. Pada suatu latihan, Lowe memukul Cruise sedikit keras. Cruise kemudian membalasnya dan perkelahian yang benar-benar nyata terjadi.
The Outsiders merupakan film yang diadaptasi dari novel karya S.E. Fransiskus. Film yang tayang pada 1983 tersebut diarahkan sutradara legendaris Francis Ford Coppola.
Baca Juga: Ulasan Film Red Notice: Aksi Perburuan Telur Emas Peninggalan Cleopatra
3. Shia Labeouf vs Tom Hardy
Sutradara film Lawless (2012) membenarkan terjadinya pertengkaran antara Shia Labeouf dan Tom Hardy di belakang layar. Rumor menyebut Labeouf meninju Hardy sampai terjatuh. Namun rumor tersebut dibantah Labeouf saat tampil di acara Hot Ones yang dibawakan Sean Evans.
Shia Labeouf awalnya membenarkan bahwa mereka berkelahi. Namun kejadiannya tidak seperti yang dirumorkan. Labeouf menyebut Tom Hardy berada di dekat puncak tangga sehingga jatuh beberapa kali. Hardy kemudian menyebarkan rumor telah dijatuhkan Labeouf selama sisa syuting. Di sisi lain, Shia Labeouf dan Tom Hardy selalu terlihat saling menghormati di depan media.
4. Tom Sizemore vs Val Kilmer
Tom Sizemore dan Val Kilmer telah berteman sekarang. Namun saat syuting film Red Planet (2000), permusuhan Sizemore dan Kilmer bukan rahasia lagi. Keduanya disebut memegang 'bom waktu' masing-masing di lokasi syuting.
Suatu hari, Tom Sizemore meminta sebuah barang dikirim ke lokasi syuting. Val Kilmer rupanya kesal saat mengetahuinya dan menyindir perlakukan khusus untuk Sizemore serta perbedaan gaji keduanya. Perkelahian Sizemore dan Kilmer juga pernah disaksikan seluruh staf film Red Planet. Sizemore diceritakan meninju dada Kilmer. Meski sudah baikan, Sizemore dan Kilmer disebut belum ingin main film bersama lagi.
Berita Terkait
-
Tom Cruise Main Film Komedi Bertajuk Digger, Tayang Tahun Depan
-
Film Terbaru Tom Cruise Dikabarkan Batal Produksi, Ini Alasannya
-
Putri The Rock, Simone Johnson Umumkan Hubungan Asmara Sesama Jenis dengan Tatyanna Dumas
-
Terima Penghargaan Honorary Oscar, Tom Cruise Sampaikan Pesan Haru
-
Tom Cruise Dianugerahi Oscar Kehormatan, Ini 7 Filmnya dengan Rating Tertinggi
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Ucapan Jadi Kenyataan, Eva Manurung Pernah Sumpahi Virgoun dan Inara Rusli Cerai
-
Eva Manurung Akui Pacaran dengan Brondong Hanya Settingan, Demi Pasang Badan untuk Virgoun
-
Roby Tremonti Desak Aurelie Moeremans Bongkar Identitas Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Alasan Aurelie Moeremans Tulis Broken Strings, Berdamai dengan Masa Lalu yang Pahit
-
Ciri-Ciri Pelaku Grooming Menurut Psikolog, Dikaitkan dengan Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Sindiran Telak Inayah Wahid ke Kiky Saputri di Acara Lapor Pak! Bikin Tak Berkutik
-
Aurelie Moeremans Jelaskan Status Liber Pernikahannya dengan Roby Tremonti
-
Bantah Teror Hesti Purwadinata, Roby Tremonti Siap Lapor Polisi Jika Tak Ada Klarifikasi
-
LMKN Salurkan Rp151,8 Miliar Royalti ke Musisi, Puluhan Miliar Rupiah Masih Tak Bertuan
-
Roby Tremonti Bicara Soal Surat Pembatalan Nikah dengan Aurelie Moeremans, Dipaksa Ngaku KDRT