Suara.com - Nasib beruntung dialami oleh beberapa penggemar berikut yang bukan hanya menemukan cintanya tetapi bisa menikahi idolanya sendiri! Yuk simak kisah para artis yang berhasil menikahi idolanya sendiri berikut.
Meski punya nama besar sebagai seorang artis, tapi mereka ternyata juga mengagumi sosok tertentu yang jadi idolanya loh. Siapa sangka bila rasa kagum itu ternyata berbalas jadi cinta bahkan jadi jodoh.
Siapa saja artis yang berhasil menikahi idolanya? Intip yuk!
Sebagai aktor laga yang keren, wajar jika Iko Uwais punya banyak penggemar. Namun siapa yang menyangka jika salah penggemarnya berasal dari kalangan artis. Iko Uwais rupanya berhasil menarik perhatian Audy Item yang terkenal karena suara merdunya. Setelah berkenalan, keduanya berpacaran singkat hingga memutuskan untuk menikah pada 25 Juni 2012. Dari idola, Iko Uwais kini menjadi suami Audy Item.
2. Artika Sari Devi dan Baim
Artika Sari Devi yang merupakan mantan Puteri Indonesia juga berhasil menikah dengan idolanya lho. Artika rupanya mengagumi lagu-lagu Baim saat masih bergabung dengan Ada Band. Setelah menikah, ia memuji suaminya itu sebagai sosok laki-laki bertanggung jawab dan cerdas. Keluarga Artika dan Baim pun jauh dari gosip miring.
3. Christian Sugiono dan Titi Kamal
Christian Sugiono dan Titi Kamal dikenal sebagai pasangan yang cukup lama berpacaran sebelum memutuskan untuk menikah. Namun jauh sebelum berpacaran, Christian Sugiono ternyata mengidolakan sang istri saat menjadi cover sebuah majalah remaja. Sepuluh tahun pacaran, mereka diketahui sempat putus nyambung sebelum menikah pada 2009. Pernikahan mereka kini dikaruniai dua anak dan masih harmonis.
Baca Juga: Putri Marino Jadi Istri Tersakiti di Layangan Putus, Berharap Jangan Sampai Mengalami
4. Derby Romero dan Claudia Adinda
Sebelum menikah, Claudia Adinda yang berprofesi sebagai fashion designer rupanya berhasil menarik perhatian Derby Romero. Bintang film Petualangan Sherina itu mengidolakan karya Claudia lho. Setelah kenalan, Derby Romero berhasil membuat hati Claudia luluh. Keduanya menjalin hubungan cukup lama sebelum mengikat janji suci pernikahan pada 14 Oktober 2017 di Bali. Belum lama ini mereka mengumumkan kehamilan pertama Claudia.
5. Dimas Anggara dan Nadine Chandrawinata
Dimas Anggara sempat tak menyangka bahwa ia bisa dekat dengan Nadine Chandrawinata yang diidolakannya sejak lama. Dimas rupanya sangat mengagumi sosok Puteri Indonesia 2005 tersebut. Tak hanya bisa dekat, Dimas bahkan mampu memikat hati Nadine yang kemudian setuju menikah dengannya. Keduanya menikah pada Mei 2018. Saat ini Nadine tengah mengandung anak pertama mereka. Siapa sangka, dari penggemar sekarang menjadi pasangan hidup Nadine.
6. Nadia Vega dan Sultan Yaar Jorik Dozy
Artis berikutnya yang berhasil menikah dengan idola kesayangan adalah Nadia Vega. Awalnya ia mengaku bahwa hubungannya dengan Sultan Yaar Jorik Dozy hanya sebatas penggemar dan idola. Nadia sangat menyukai pria bule yang telah mengerjakan animasi sejumlah film terkenal itu. Mereka pertama kali bertemu dalam sebuah festival animasi di Belanda dan memutuskan menikah pada 6 Juni 2015 di Bali. Nadia Vega kini ikut suaminya tinggal di Singapura.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH
-
Reni Effendi Klarifikasi soal Foto dr Richard Lee bareng Cewek: Saya Tahu Siapa Suami Saya
-
5 Fakta Pilu Ressa Rizky, Mengaku Anak Denada yang Ditelantarkan Selama 24 Tahun