Suara.com - Aktor Indro mengenang sisi lain Warkop DKI yang belum banyak diketahui orang. Salah satunya tentang perseteruan Dono dan Kasino yang berlangsung cukup lama.
"Tiga tahun mereka tidak saling bicara," ungkap Indro Warkop di kanal Youtube Vindes, dikutip Rabu (1/12/2021).
Lebih lanjut, dia menerangkan perseteruan kedua rekannya berlangsung saat Warkop DKI masih dalam era keemasan.
"Itu dari tahun 87 atau 88, sampai tahun 90," tutur sang komedian.
Indro Warkop pun menjelaskan alasan sahabatnya itu sampai bertengkar hebat.
"Dari sifat. Kasino kan bossy banget, terus Dono makin nggak bisa dipegang," kata Indro Warkop.
Saat itu, Dono berniat membuat karya di luar Warkop DKI lah. Mendengarnya, Kasino pun langsung murka.
"Jadi Dono punya ide bikin teater, novel. Kan dia produktif banget. Sempat dia bikin kayak Dardanella dulu gitu, teater keliling," papar Indro Warkop.
"Terus kata Kasino, 'Bagaimanapun, lo Dono Warkop. Dihemat lah tenaga lo. Lo bisa nggak berangkat untuk doktor, untuk S2 lo ke Amerika, karena lo belain Warkop," lanjutnya.
Baca Juga: Cut Meyriska Alami Mual dan Muntah, Dipuji Indro Warkop
Sedangkan menurut Dono, wejangan Kasino dianggap membatasi keinginannya dalam mengekspresikan diri. Sehingga perdebatan sengit pun terjadi.
"Dono kalau lagi begitu kan susah. Akhirnya ribut. Sudah deh, terus enggak ngomong," ucap lelaki 63 tahun.
Namun selama momen tersebut, Dono dan Kasino selalu berusaha menutupi perseteruan saat sedang berkumpul dengan banyak orang. Sehingga cerita konflik pribadi mereka tidak tersebar luas.
"Jadi yang benar-benar tahu hanya gue, sama sahabatnya Dono yang namanya Anto Gabut," pungkas Indro Warkop.
Berita Terkait
-
Sikap Erick Thohir Tak Banyak Bicara di Tengah Penunjukkan John Herdman Dipertanyakan
-
Karya Terbaru Sutradara Squid Game, The Dealer Hadirkan Jung So-min Jadi Dealer Kasino
-
Polemik Pandji Pragiwaksono Memanas, Indro Warkop Beri Peringatan Keras Tentang Kritik di Indonesia
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki