Suara.com - Irwansyah telah melaporkan adiknya, Hafiz Fatur ke polisi atas dugaan kasus penipuan. Akibat ulah sang adik, suami Zaskia Sungkar ini mengalami kerugian hingga mencapai Rp 5 miliar.
Muhammad Zakir Rasyidin kuasa hukum Irwansyah mengatakan, Hafiz Fatur menggunakan aset kliennya sebagai jaminan ke salah satu bank swasta untuk pentingan pribadi. Kekinian, aset-aset bintang film Heart itu terancam disita.
"Jadi kurang lebih sekitar empat unit rumah dan satu mobil, total kerugiannya itu sekitar Rp 5 miliar," kata Zakir, saat menggelar konfrensi pers di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (3/1/2022).
Ada pula aset-aset Irwansyah yang diagunkan sang adik berupa sertifikat. Hafiz Fatur mengagunkan harta kakaknya sejak 2018 dengan memalsukan tanda tangan dan dokumen.
"Kalau yang saya baca itu mulai dari 2018, parahnya yang bikin kami kaget adalah sertifikat yang dijaminkan dalam pinjakan tersebut adalah milik Irwansyah, sertifikat rumah atas nama Irwansyah," kata Zakir membeberkan.
"Bagaimana bisa digadaikan atas nama orang lain, saya tanya Mas Irwan pernah enggak ketemu orang bank," imbuh Zakir.
Tak hanya melaporkan adiknya ke polisi, Irwansyah juga melayangkan somasi dan melaporkan pihak bank terkait ke lembaga Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
"Akhirnya saya kroscek ke pihak bank, mereka tidak pernah bertemu Irwan sekalipun dan bahkan hanya bertemu dengan Hafiz, loh harusnya cari Hafiz sama-sama. Mereka dirugikan kami juga dirugikan, karena rumahnya sudah dipasang plang, jadi bank-nya kami somasi dan kami adukan kepada OJK," ujar Zakir.
Laporan tersebut telah masuk di Polres Metro Jakarta Selatan sejak 19 November 2021 dengan nomor laporan /LP/B/2345/XI/2021/RJS/PMJ.
Baca Juga: Namanya Dicatut untuk Penipuan, Irwansyah Polisikan Sang Adik, Hafiz Fatur
Selain dilaporkan Irwansyah, Hafiz Fatur diketahui tengah menjadi buronan polisi. Ia diduga terlibat dalam kasus Tipikor fasilitas Briguna di Bank BRI Kantor Cabang Pembantu (KCP) Tegar Beriman.
Hafiz Fatur diduga merugikan uang negara senilai Rp 3,1 miliar untuk kepentingan pribadinya. Hafiz sendiri menjabat sebagai direktur PT Halal Berkah Indonesia.
Hafiz Fatur ditetapkan sebagai tersangka pada 29 Oktober 2019. Sejak saat itu, pihak kepolisian telah melayangkan surat pemanggilan pemeriksaan sebanyakn tiga kali.
Sayangnya, pemanggilan polisi tersebut diabaikan oleh Hafiz Fatur. Hingga akhirnya polisi memasukkan namanya dalam daftar pencarian orang atau DPO.
Berita Terkait
-
Zaskia Sungkar Akhirnya Umumkan Jenis Kelamin Sang Anak: Its a Boy!
-
Zaskia Sungkar Bagikan Perkembangan Kehamilan di Trimester Kedua, Bayi Seukuran Nanas
-
Pakai Payung Seharga Motor, Zaskia Sungkar Panen Nyinyiran
-
Zaskia Sungkar Pakai Payung Seharga Motor, Bisa Menahan Segala Badai?
-
Kisah Ngidam Zaskia Sungkar di Trimester Pertama, Mangga Muda Dini Hari Jadi Penakluk Rasa Mual
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia
-
Viral Pengakuan Yasmin Napper Diselingkuhi Giorgino Abraham, Begini Faktanya
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih
-
Aurelie Moeremans Ngaku Terus Diganggu Pelaku Grooming Setelah Rilis Buku Broken Strings
-
Kembalikan Hadiah Hingga Sebut 'Suami', Curhatan Dearly Joshua soal Ari Lasso Singgung Preman Pasar