Suara.com - Fuji adik Bibi Ardiansyah tengah menjadi perbincangan publik. Ia mengungkap fakta baru di tengah kedatangan Doddy Sudrajat ke rumahnya.
Lewat Instagram Story, Fuji mengunggah hasil rekaman CCTV yang memperlihatkan aktivitas Doddy Sudrajat dan istrinya, Puput Sudrajat di rumahnya.
Bukan ingin berdamai, ayah Vanessa Angel itu rupanya berupaya mengambil Gala Sky Andriansyah.
Sayangnya, Instagram Story Fuji itu telah dihapus. Namun beberapa akun gosip telah mengambil screen recording dan diunggah ulang.
Salah satunya diunggah oleh akun gosip Ketarketir di TikTok, Minggu (16/1/2022). Dalam rekamam CCTV yang diunggah Fuji, nampak Doddy Sudrajat dan Puput Sudrajat keluar dari rumahnya setelah dihadang oleh Haji Faisal.
"Tiba-tiba mau ambil Gala, maksudnya apa ya? Selama ini ke mana aja," tulis Fuji dalam keterangan unggahannya.
Unggahan Fuji yang telah dihapus itu pun viral di media sosial. Warganet yang melihat rekaman CCTV itu geram melihat ulah Doddy Sudrajat dan Puput Sudrajat.
"Harus dipasang CCTV lebih banyak lagi Uti. Bahaya tuh udah mulai main colong-colongan dikira nggak ada CCTV kali yah main nyong-nyolong aja," komentar akun @djizahanno.
"Ternyata ada maksudnya toh. Pantea mau baikan, pasti takut ya," sambung akun @mawar13.
"Dikira Uti sama Ai belum balik, terus Oma sama Opa di toko. Lawan tinggal 2 suster jadi aman dipikirnya. Ternyata tidak pemirsa," timpal akun @ekamartha.
"Kalau niat ketemu dan bawa jalan kenapa pagi banget kakek, kan si cucu maaih bobo. Apa kakek ada maksud lain biar sepi datangnya pagi-pagi," sahut akun @sambanggalih.
Sebelumnya, Doddy Sudrajat bersama kuasa hukumnya, Djamalluddin Koedoeboen, menyambangi kediaman Fasial di kawasan Srengseng, Jakarta Barat. Momen pertemuan Doddy Sudrajat dan Faisal itu tampak sangat hangat.
Doddy Sudrajat menjelaskan kehadirannya saat itu. Ia mengaku hendak bertemu cucunya, Gala Sky Andriansyah.
Dia berniat mengajak jalan-jalan anak Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah itu. Tapi sayangnya, Gala Sky Andriansyah masih tertidur.
Setelah tahu mengenai alasan itu, tak heran Fuji langsung memilih menghapus postingannya.
Berita Terkait
-
Faisal Halim Mulai Siapkan Mental jika Malaysia Didiskualifikasi dari Kualifikasi Piala Asia 2027
-
Video Lama Viral, Pernyataan Setia Habib Bahar ke Istri Pertama Kontras dengan Pernikahan Barunya
-
Frans Faisal Sambut Peran Baru sebagai Ayah, Siap Ambil Jatah Begadang
-
Helwa Bachmid Ungkap Fakta Mengejutkan Jadi Istri Simpanan Habib Bahar
-
Polemik Helwa Bachmid dan Habib Bahar: Klaim Istri Siri Dibantah Istri Sah?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu