Suara.com - Penyanyi Ashanty mengaku tidak trauma setelah dinyatakan positif Covid-19 sepulangnya dari Turki. Soal itu, dia punya alasannya sendiri.
"Nggaklah trauma nggak. Kenapa? Karena aku dengan kepergian kemarin itu membawa anak-anak ketemu keluarga besar. Kebahagiaan banget kita di sana. Bisa ngobrol sama besan," kata Ashanty di akun YouTube KH INFOTAINMENT yang diunggah belum lama ini.
Lagipula, dia mengatakan awalnya hanya ingin pergi ke Bali. Tapi rencana itu diubah setelah keluarga Atta Halilintar, Gen Halilintar berencana ke Turki.
Dari sanalah Ashanty dan keluarga langsung memutuskan buat pergi ke Turki supaya bisa bertemu Gen Halilintar.
"Kalau dibilang trauma nggak karena yang ngikutin kita pasti tahu maunya kita ke Bali," beber Ashanty.
Istri Anang Hermansyah ini kemudian membeli tiket pesawat serta akomodasi selama di Turki dari November 2021.
"Terus disarankan pemerintah buat nggak pergi baru ada awal Desember. Sedangkan kita beli tiket di 14 November buat 28 orang. Tiket kita nggak bisa direfund," ucap Ashanty.
Menurutnya, semua orang boleh berpergian asal mentaati peraturan yang berlaku. Ashanty sendiri sudah melakukan semua prosedur yang diterapkan pemerintah.
"Kalau orang bilang, kita juga pengen ketemu keluarga. Yah itu kan sebenarnya hak orang masing-masing mau pergi atau nggak. Toh bandara dibuka," terang Ashanty.
Baca Juga: Bukan Hujatan Warganet, Ashanty Pikirkan Aurel Hermansyah saat Jalani Karantina
Terlepas dari itu, dia tetap bersyukur bisa berjumpa dengan besannya di Turki. Apalagi kini dia sudah sepenuhnya pulih dari Covid-19.
"Jadi alhamdulillah sudah ketemu keluarga besar, silaturahmi," tandasnya.
Berita Terkait
-
Gen Halilintar Tak Hadir di Pesta Ulang Tahun Anak Kedua Atta Halilintar? Ini Faktanya
-
Sudah Dipenjara, Mantan Karyawan Tetap Ajukan Syarat Damai dengan Ashanty
-
Jelang Sidang Lawan Ashanty, Ayu Chairun Nurisa Ajukan Penangguhan Penahanan
-
Wajah Kempotnya Viral, Ashanty Jawab Tudingan Jalani Operasi Bariatrik
-
Perubahan Wajah Jadi Sorotan, Ashanty Ungkap Penyebabnya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Film Exorcist Terbaru Lagi Dipersiapkan, Scarlett Johansson Jadi Bintangnya
-
Ketika Suara Merdu Tiara Andini Diambil Adiknya
-
5 Film Horor Klasik Terbaik Sepanjang Masa, Tak Kalah dari yang Modern
-
Film Pelangi di Mars Usung Konsep Hybrid, Anak Indonesia Pimpin Robot Asing Selamatkan Bumi
-
Rekap Zootopia, Ingat Lagi Ceritanya Sebelum Nonton Zootopia 2 di Bioskop
-
Promo Buy 1 Get 1 Presale Film Air Mata Mualaf di XXI
-
8 Drama Korea Tayang Desember 2025, Park Seo Joon Hingga Hyun Bin Comeback!
-
6 Film Terbaik FFI Angkat Isu Perempuan
-
7 Pasangan Mini Drama China Jadian dan Menikah di Dunia Nyata
-
Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama