Suara.com - Aktris Korea Seo Hyun Jin siap kembali lewat drama Why Oh Soo-Jae? tahun 2022, sementara Ra Mi Ran kini sedang membintangi Internal Medicine Director Park. Tahukah kamu kalau dua aktris papan atas ini sebelumnya pernah main bareng? Itulah kenapa sinopsis Black Dog berikut ini wajib kamu kepoin.
Black Dog adalah drama Korea menyentuh tentang perjuangan menjadi guru sejati. Dramanya sendiri tayang perdana pada 16 Desember 2019 sampai 4 Februari 2020 sebanyak 16 episode di tvN.
Intip di bawah ini yuk sinopsis Black Dog di mana Seo Hyun Jin bertransformasi menjadi guru. Simak ulasan beserta fakta-faktanya dikutip dari Soompi dan berbagai sumber. Cekidot!
Sinopsis Black Dog
Black Dog adalah drama tvN tahun 2020 yang mengisahkan perjuangan Go Ha Neul (Seo Hyun Jin) yang dipekerjakan sebagai guru jangka pendek. Meskipun dia mengalami kenyataan pahit di kelas, dia terus berjuang menjaga mimpinya tetapi hidup.
Tak seperti drama sekolah yang sebelum-sebelumnya, Black Dog akan fokus menceritakan kisah para guru saat mereka mencoba membantu siswa melalui proses penerimaan. Drama satu ini juga dibintangi oleh Ha Joon, Lee Chang Hoon, Jung Hae Kyun, Kim Hong Fa, Yoo Min Kyu dan lainnya.
Pemain Black Dog
Seo Hyun Jin berperan sebagai Go Ha Neul, seorang guru jangka pendek di sebuah sekolah swasta bergengsi. Dia sebenarnya memiliki trauma, namun dia tidak pernah ragu melakukan apa yang menurutnya benar.
Go Ha Neul adalah seorang guru sekolah swasta yang tampaknya tidak kekurangan apa-apa dari luar, namun sebenarnya dia seorang guru jangka pendek yang mencoba menyembunyikan fakta ini dari para siswa dan guru. Alih-alih merasa putus asa dengan kenyataan yang ada di depannya, dia bekerja keras untuk mencapai tujuannya menjadi guru sejati.
Baca Juga: Sinopsis A Business Proposal: Ketika CEO Kencan Buta dengan Karyawannya
Ra Mi Ran memerankan Park Sung Soon, kepala departemen konseling karier yang bersemangat dan karismatik di sekolah. Dia dijuluki sebagai 'master ujian masuk karena dia jagoan dalam proses penerimaan dan selalu melakukan yang terbaik untuk memastikan murid-muridnya bisa masuk universitas yang bagus.
Park Sung Soon memiliki mata yang tajam dan kritis saat mendeteksi sesuatu yang janggal. Namun bila ada siswa yang datang kepadanya untuk meminta nasihat, dia akan memberikan senyum yang lembut saat berkomunikasi dengan mereka.
Ha Joon berperan sebagai Do Yeon Woo, profesor bahasa Korea yang populer di kalangan siswa karena ketampanan dan bakatnya. Dia adalah seorang idealis yang percaya bahwa bakat dapat mengatasi konflik yang terkait politik kantor. Dia adalah tipe yang tegas berjalan di jalannya sendiri terlepas dari apa yang dipikirkan orang lain.
Lee Chang Hoon berperan sebagai Bae Myung Soo, konselor karier yang dikenal terlalu banyak bicara dan ingin sekolah memiliki lingkungan yang damai. Dia sudah tujuh tahun jadi guru biologi dan cenderung bersikap pasif di antara rekan pendidik lainnya.
Drama ini juga dibintangi oleh Jung Hae Kyun sebagai paman Go Ha Neul, Moon Soo Ho, yang merupakan direktur pengajar dan ahli politik kantor. Kim Hong Fa memerankan Byun Sung Joo, seorang kepala sekolah yang bersemangat yang bertekad untuk bersaing dengan sekolah elit.
Yoo Min Kyu berperan sebagai Ji Hae Won, yang telah menjadi guru jangka pendek selama enam tahun dan selalu mengklaim dirinya yang terbaik untuk menjadi guru tetap. Park Ji Hwan berperan sebagai Song Yeong Tae, guru yang bertanggung jawab atas anak sekolah menengah senior yang mudah cemburu dan ingin menjadi populer di kalangan siswa.
Berita Terkait
-
7 Drama Korea Seru akan Tayang Oktober 2025, Catat Tanggalnya!
-
3 Drakor Bertema Balas Dendam yang Tayang Juli - Agustus 2025, Penuh Adegan Mendebarkan
-
Sinopsis The Winning Try, Drakor Yoon Kye Sang dan Im Se Mi di Netflix
-
Review Film Black Dog: Lang dan Anjing Hitamnya di Tepian Gurun Gobi
-
4 Fakta Menarik Live Action Solo Leveling, Byeon Woo Seok jadi Sung Jin Woo
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
-
IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Saham INET dan BUVA Kembali Naik?
Terkini
-
Heboh 'Sister Hong' Versi Lombok, MUA Pria Nyamar Jadi Wanita Berhijab Demi Kelabui Klien
-
Dharmendra Dilarikan ke RS, Kondisi Terkini Sang Legenda Bollywood yang Bikin Khawatir
-
Seringai Siap Lunasi 'Utang' ke Mendiang Ricky Siahaan Lewat Album Baru
-
11 Tahun Berlalu, Sarwendah Bongkar Alasan Dulu Diminta Bayi Tabung Meski Rahimnya Baik
-
Aktor Aliff Ali Dilaporkan Polisi oleh Istri Sah Usai Diduga Menikah Lagi Tanpa Izin
-
Takut Kejadian Bak Sinetron, Delon Thamrin Tetapkan Syarat Ini Sebelum Adopsi Anak
-
Ahmad Dhani Sebut Sistem Royalti Blanket License Rawan Korupsi, Yakin Ada Orang LMK Bakal Dipenjara
-
Tega! DJ Bravy Ngaku Selingkuh Tepat Beberapa Minggu Sebelum Erika Carlina Melahirkan
-
Cerita Fedi Nuril Dituntut Pakai Karinding Buat 'Panggil' Qorin, Sampai Undang Guru Khusus
-
Falcon Pictures Siap Garap Film Waluh Kukus, Diangkat dari Kisah Viral di X yang Bikin Haru