Suara.com - Angelina Sondakh akan menghirup udara bebas Kamis (3/3/2022). Hal ini tentu saja disambut baik oleh keluarga artis dan politikus 44 tahun tersebut.
Namun sebelum Angelina Sondakh bebas, sang ayah, Lucky Sondakh bak-bakan soal putrinya. Melalui kanal YouTube Keema Entertainment, Lucky mengaku telah dibuat kecewa oleh putrinya itu.
Ada beberapa hal yang membuat Lucky kecewa dengan Angelina Sondakh. Salah satunya soal Anglie yang memilih untuk menjadi mualaf.
Menurut Lucky ketika Angelina Sondakh menjadi mualaf, dirinya dicemooh terutama oleh saudara-saudara. Apalagi latar belakang keluarganya yang sangat dekat dengan gereja.
"Papa saya pendeta. Saya memimpin gereja 15 tahun dan menjadi tokoh petinggi. Jadi wajar dong kalau mereka marah ke saya termasuk saudara-saudara saya," kata Lucky.
Bahkan Lucky mengaku kalau saudara-saudaranya meminta dirinya untuk mengucilkan Angelina Sondakh. Mantan istri almarhum Adjie Massaid itu dianggap telah membuat malu keluarga.
"Lalu saudara-saudara saya sebagian mengatakan kucilkan saja Angie, jangan lagi anggap dia saudara kita. Saya bicara sejujurnya. Mereka bilang, 'enggak usah dia datang ke Manado dia sudah permalukan nama besar kita'. Saya mangkel, saya dongkol," ucap Lucky.
Kekecewaan yang kedua Lucky Sondakh terhadap putrinya adalah ketika Angelina Sondakh terjun ke politik. Sebelumnya, Lucky sudah memberi nasihat. Namun nasihat itu diabaikan sang putri.
"Nasihat-nasihat politik saya dia tidak gubris. Angie be carefull. Masuk politik itu bukan hanya seperti domba di tengah serigala, tetapi domba di tengah-tengah serigala berbulu domba," ucap Lucky.
Baca Juga: Curhat Angelina Sondakh Jelang Bebas dari Penjara: Percaya Nggak Percaya
Nasehat sang ayah terbukti benar. Angelina Sondakh terlibat kasus korupsi Hambalang, Wisma Atlet.
"Bener kan papa bilang? Bener apa salah? (dia bilang), 'iya pa'. Sebetulnya saya kecewa dengan kamu karena kamu stubborn. Tapi saya enggak bisa untuk larang kamu. You are always ini my mine, in my heart. Kamu tetaplah anak yang saya kasihi," kata Lucky.
Gara-gara Angelina Sondakh terbelit kasus korupsi, Lucky dicemooh kawan-kawan sesama akademisi di Manado. Lucky dianggap gagal mendidik anaknya sendiri hingga bisa terjerat kasus korupsi.
"Dia memang sukses dalam banyak hal tapi dalam hal integritas kami dinilai gagal. dan kami dicemooh. Saya kecewa," ujar Lucky.
Kekecewaan ketiga Lucky Sondakh adalah mengenai putusan hukum terhadap sang anak.
"Kenapa dia mendapat putusan yang kurang fair. Tapi saya kira Angie, Anda bukan Dewa. Kalo Dewa kan untouchable. Itulah politik," katanya.
Berita Terkait
-
Sinopsis dan 6 Fakta Film Jembatan Shiratal Mustaqim, Terancam Diboikot?
-
Angelina Sondakh Bacakan Ayat Al-Quran, Ajak Bertaubat Usai Menonton Film Jembatan Shiratal Mustaqim
-
Angelina Sondakh Sentil Film Jembatan Shiratal Mustaqim: Cara Korupsinya Cuma Dibocorin Satu!
-
Angelina Sondakh Peringatkan Koruptor: Hakim Akhirat Lebih Ngeri dari Hakim Dunia!
-
Berstatus Mantan Koruptor, Angelina Sondakh Tersindir Nonton Trailer Jembatan Shiratal Mustaqim
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat