Suara.com - Ruben Onsu begitu antusias menyambut kepulangan Sarwendah dan dua putrinya, Thalia dan Thania dari Paris, Prancis. Bersama Betrand Peto, Ruben membuat beberapa kejutan manis ketika anak istrinya sampai di rumah.
Beberapa anggota keluarga Ruben Onsu memang terbang ke Paris dalam undangan Gekraf di momen fashion show di Paris. Tapi acara tersebut menuai hujatan lantaran banyak brand termasuk milik Ruben yang mengklaim bahwa mereka mengikuti Paris Fashion Week. Kini rombongan tersebut telah pulang ke Indonesia.
Salah satu kejutan Ruben adalah mendatangkan beberapa gerobak makanan. Daripada penasaran, yuk langsung intip potret penyambutan rombongan Ruben Onsu pulang dari Paris berikut ini.
1. Antusiasnya Ruben dan Betrand
Inilah potret Ruben Onsu dan Betrand Peto yang siap menyambut kedatangan Sarwendah, Thalia dan Thania. Tampak dekorasi yang begitu manis dengan balon-balon bertuliskan "Welcome Home" di pasang di halaman depan rumah mereka.
2. Ada Gerobak Makanan
Gak tanggung-tanggung, Ruben mendatangkan beberapa gerobak makanan untuk acara penyambutan ini. Ada gerobak bakso, siomay batagor hingga mie ayam.
3. Jajanan Khas Indonesia
Bukan hanya gerobak makanan, Ruben juga menyiapkan beberapa jajanan khas Indonesia untuk anak istrinya. Beberapa di antaranya ada pisang goreng, martabak, gulali dan kue leker. Totalitas banget!
4. Sempat Khawatir Hujan
Ruben dan Betrand sempat panik karena cuaca mulai mendung. Padahal Sarwendah bersama Thalia dan Thania makin dekat sampai rumah.
5. Akhirnya Datang Juga
Akhirnya yang ditunggu-tunggu tiba juga. Ini adalah momen kedatangan Sarwendah bersama Thalia dan Thania yang kompak pakai baju putih.
6. Dipakaikan Mahkota Princess
Ketiga perempuan kesayangan Ruben Onsu ini langsung disambut dengan mahkota Princess. Betrand Peto yang memakaikan mahkota-mahkota itu tampak ikut senang.
Baca Juga: Dicibir saat ke Paris, Ini 7 Potret Pabrik Geprek Bensu yang Ternyata Lengkap Banget!
7. Ada Atraksi Badut
Sesampai di rumah, Sarwendah bersama Thalia dan Thania disambut atraksi keren dari beberapa badut. Mereka pun sangat terhibur dengan penampilan para badut ini.
8. Thalia Bikin Gulali Sendiri
Sementara itu Thalia antusias bikin gulali berukuran jumbo. Wah pinter banget Cici Thalia!
9. Sarwendah Cobain Kue Leker
Kalau Sarwendah langsung pesan kue leker. Wah kue leker memang jadi camilan favorit Sarwendah nih!
10. Thania Kangen Banget Betrand
Sedangkan Thania rupanya kanget berat pada Betrand. Ini momen manis Thania yang langsung nemplok digendong sang kakak.
11. Keliling Kompleks
Ruben juga mengajak keluarga kecilnya keliling kompleks lho. Family goals banget!
12. Dapat Gelang Tangan Mewah
Tak sampai di situ, Ruben memberikan Sarwendah sebuah perhiasan mewah sebagai hadiah pulang dari Paris. Sarwendah mendapat sebuah gelang tangan.
Berita Terkait
-
Dicibir saat ke Paris, Ini 7 Potret Pabrik Geprek Bensu yang Ternyata Lengkap Banget!
-
Ruben Onsu dengan Kakak Beradik Podcast Bikin Program Cerita Misteri
-
Dibully Gegara Geprek Bensu Klaim Tampil di PFW, Ruben Onsu: Gue Lakukan untuk Negara
-
Geprek Bensu Dihujat Banyak Orang, Ruben Onsu Tak Berniat Membalas
-
Ruben Onsu Bahas Narkoba di Acara TV, Ayu Ting Ting Cemas
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH