Suara.com - Mayang Lucyana Fitri, adik mendiang Vanessa Angel kini debut jadi artis lewat film horor berjudul "Leak Kajeng Kliwon". Dalam film ini, Mayang akan dipasangan dengan aktor tampan bernama Kevin Gutomo.
Diketahui, Kevin Gutomo adalah mantan artis cilik yang dulu langganan membintangi sinetron dan FTV seperti "Gerhana Jadi 2" , "Get Married The Series" dan masih banyak lainnya. Lama tak tersorot kamera, Kevin Gutomo kini tumbuh jadi sosok yang tampan. Yuk intip pesona Kevin Gutomo lawan main Mayang.
1. Mantan Artis Cilik
Kevin Gutomo mulai berkarier sebagai artis cilik pada 2008 silam. Sosok Kevin sudah sering menghiasi layar kaca.
2. Debut Sinetron
Debut sinetron Kevin Utomo berjudul "Siti Cinderella". Dari sinetron itulah, Kevin mendapat banyak tawaran main sinetron dan FTV.
3. Main Di 'Gerhana Jadi 2'
Kalau ini adalah potret lawas Kevin saat membintang sinetron "Gerhana Jadi 2" pada tahun 2010 lalu. Dalam sinetron ini, Kevin memerankan karakter bernama Danu dan beradu akting dengan Bio One.
4. Bintangi 'Get Married The Series'
Selain "Gerhana Jadi 2", Kevin juga membintangi "Get Married The Series" memerankan karakter bernama Boy. Sinetron yang tayang di SCTV pada 2010 ini juga dibintangi oleh Gritte Agatha sebagai pemeran utama bernama Mae.
5. Kini Berusia 24 Tahun
Saat ini Kevin Gutomo telah berusia 24 tahun. Ia kini menjelma menjadi sosok tampan dengan penampilan kece dan menawan.
6. Aktif Main TikTok
Kevin Gutomo termasuk aktif di TikTok dengan mengunggah beragam konten seru. Tak heran, kini akun TikTok Kevin Gutomo sudah punya 476,6 ribu pengikut.
7. Comeback Main Film Horor 'Leak Kajeng Kliwon'
Sementara itu setelah lama tak muncul, Kevin membintangi film berjudul "Leak Kajeng Kliwon". Diketahui film bergenre horor ini akan mengangkat kearifan lokal di Bali.
Baca Juga: Tersandung Kasus Hukum, Mayang Terancam Dipenjara 4 Tahun dan Denda Rp 750 Juta
8. Dipasangkan Dengan Mayang
Dalam film tersebut, Kevin akan dipasangkan dengan Mayang, adik mendiang Vanessa Angel. Ketika konferensi pers film, Kevin awalnya kaget akan beradu akting dengan Mayang. Namun Kevin mengatakan akan tetap mendukung dan memberikan akting terbaiknya dalam film tersebut.
9. Mulai Dapat Komentar Negatif dari Netizen
Sayangnya Kevin Gutomo mendapat komentar negatif dari netizen gara-gara akan beradu akting dengan Mayang. "Hati hati ya Kevin ntar lu dibilang suka sama mayang, dibilang pacar mayang. Soalnya kemarin temen2 duet mayang dibilang naksir sm Mayang," kata netizen. "Jangan mau atuh Vin kalo disuruh main sama si M," sambung netizen lainnya.
Itulah 9 pesona Kevin Gutomo lawan Mayang di film "Leak Kajeng Kliwon". Bagaimana tanggapan kalian?
Kontributor : Trias Rohmadoni
Berita Terkait
-
Buntut Ulasan Buruk Produk Skincare, Anak Doddy Soedrajat, Mayang Terancam Mendekam 4 Tahun di Hotel Prodeo
-
Tersandung Kasus Hukum, Mayang Terancam Dipenjara 4 Tahun dan Denda Rp 750 Juta
-
Bantah Kasusnya dengan Mayang Setingan, Gil Gladys Sodorkan Bukti
-
Resmi Bercerai, Ini 8 Momen Kenangan Puput dengan Anak-Anak Doddy Sudrajat
-
Mayang Resmi Dilaporkan Bos Skincare Tan Skin karena Ulasan Buruk
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Sinopsis The Rip, Saat Integritas Polisi Diuji Materi
-
Deretan Fakta Sosok Baek Ki Tae, Peran Baru Hyun Bin di Drakor Made in Korea
-
Rekomendasi Drama Korea Time Travel yang Seru dan Wajib Ditonton
-
Channing Tatum dan Jamie Foxx Bikin Gedung Putih Meledak, Whote House Down Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis The Dutchman: Thriller Psikologis Sarat Isu Ras dan Identitas
-
3 Fakta Menarik Arijit Singh, Penyanyi India yang Tak Dikenali Juri Indonesian Idol
-
Reza Arap Panik Selamat Diri dari Kebakaran Resor, Bisa-bisanya Ada yang Minta Foto
-
Deretan Misteri yang Belum Terjawab Sampai Ending Stranger Things, ke Mana Eleven?
-
Tangis Mansyur S Pecah di Pemakaman Istri, Kenang Momen Terakhir dalam Pelukan
-
4 Sumber Kekayaan Steven Wongso, Kini Menyesal Pernah Beri Tas Mewah ke Arafah Rianti