Suara.com - Atlet senam ritmik, Sutjiati Narendra tak dapat dukungan dari pemerintah Indonesia untuk ikut ajang Sea Games 2021 pada Mei 2022. Alasannya, karena keterbatasan dana dan pemerintah hanya memberangkatkan atlet-atlet yang berpotensi membawa pulang medali emas.
"Well, ya masuk akal sih (pemerintah hanya membiayai yang berprestasi), karena Suci belum pernah ikut Sea Games, tapi bahkan aku belum diberi kesempatan untuk mewakili Indonesia," kata Sutjiati Narendra dikutip dari YouTube Deddy Corbuzier, Kamis (14/4/2022).
"Tapi menurut saya kita sebagai atlet harus di-support dari jauh hari baru kita bisa berprestasi," kata gadis 18 tahun ini melanjutkan.
Walhasil, tak ada atlet cabang senam ritmik yang diberangkatkan di Sea Games 2021 nanti. Sutji akan menjadi satu-satunya yang berangkat jika memang diizinkan, namun ia tak bisa menjanjikan medali emas.
"Kalau ada yang berangkat cabang senam ritmik cuma saya aja, tapi saya rasa tidak akan, karena saya tidak bisa menjanjikan emas, kita tidak pernah tahu, hal itu kan tidak bisa diprediksi," tuturnya.
Deddy Corbuzier pun memahami tak ada yang bisa menjanjikan sesuatu hal pasti seperti kemenangan. Namun, yang menjadi masalah adalah niat Sutjiati Narendra yang ingin berangkat ke Sea Games dengan modal sendiri dan tak diizinkan.
"Tapi bukan di situ masalahnya, terus kamu katanya mau berangkat sendiri dengan modal sendiri?," tanya Deddy Corbuzier.
"Iya, jadi habis dengar kabar ini saya dan pelatih sudah siap-siap, ya it's okay, untuk cari pengalaman kan dan untuk dikenal orang, kita butuh diekspos agar orang tahu senam ritmik ada di Indonesia," ucap Sutjiati.
Padahal seharusnya, persiapan pertandingan olahraga itu harus dimulai dari jauh-jauh hari. Sayangnya, izin belum dikantongi Sutjiati Narendra.
Baca Juga: Deddy Corbuzier Soroti Indigo yang Ramal Pedangdut Kecelakaan, Wika Salim Malah Ajak Duet
"Kita harus ikut pertandingan jadi kami sudah bersiap untuk pergi tapi belum dapat izin, jadi kita masih menunggu, harusnya dari tahun kemarin sudah persiapan kan untuk pertandingan ini," imbuh Sutjiati.
Deddy Corbuzier pun heran kenapa Sutjiati Narendra tak diizinkan berangkat meski dengan modal pribadi. Penasaran, ia pun bertanya berapa modal yang sudah disiapkan gadis berusia 18 tahun itu.
"Berapa sih biayanya?," tanya Deddy Corbuzier.
"Aku enggak tahu persisnya, tapi kupikir kira-kira seratus jutaan lebih. Ini mau pakai bonus dari PON tahun kemarin, mudah-mudahan bulan ini cair, hehe," tutur Sutjiati Narendra yang masih berharap bisa berangkat ikut Sea Games di detik-detik terakhit.
Berita Terkait
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
Sabrina Chairunnisa Kena Musibah Jelang Akhir Tahun, Jari Tangan Sampai Retak
-
Deddy Corbuzier Akui Ingin Kembali ke Layar Kaca Asal Bareng Raditya Dika
-
Komentar Agak Laen Deddy Corbuzier Terkait Video Permintaan Maaf Anita Tumbler dan Suami
-
Rayakan Ultah Sabrina Saat Proses Cerai, Tulisan Kue dari Deddy Bikin Heboh
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta
-
Sinopsis The Mummy: Kembalinya Putri yang Hilang Jadi Mimpi Buruk
-
Sosok Artis Arogan di Buku Aurelie Moeremans Dicurigai Sebagai Nikita Willy
-
Film Komedi Romantis "Macam Betool Aja" Siap Tayang 12 Februari: Tiga Sahabat Sabotase Pernikahan
-
Sinopsis The Night Manager Season 2, Tom Hiddleston Kembali dengan Misi Baru yang Lebih Berbahaya
-
Tak Pernah Minta Maaf ke Istri Pertama Insanul, Inara Rusli Batal Diundang TV Usai Diprotes
-
Nathalie Holscher Sindir Anak-Anak Sule yang Lupa Adiknya?
-
Kisah Pahit Naura Ayu Diremehkan Mantan Artis Cilik di Awal Karier, Membekas Sampai Sekarang